PDIP Puji Langkah Jokowi Dorong Penggunaan Produk Dalam Negeri
jpnn.com, JAKARTA - Anggota DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Effendi Sianipar mengapresiasi langkah Presiden Jokowi mendorong penggunaan produk dalam negeri ketimbang produk impor.
Menurut Effendi, langkah Jokowi tersebut bisa mengangkat Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) di masyarakat. Selain itu, produk dalam negeri juga akan terangkat di dunia jika terus dipergunakan.
“Dengan memperbanyak penggunaan produk dalam negeri secara otomatis perekonomian di Indonesia akan tumbuh. Jika perekonomian tumbuh secara otomatis taraf hidup masyarakat juga akan meningkat,” ujar Effendi, Kamis (26/5/2022).
Politikus PDIP dari daerah pemilihan (Dapil) I Riau ini mengatakan pemerintah pusat maupun daerah seharusnya membantu pemasaran produk lokal.
“Dengan begitu produk lokal di daerah masing-masing akan dikenal di mana-mana. Pemerintah harus menjadi jembatan bagi para pelaku UMKM itu," kata dia.
Lebih lanjut Effendi menjelaskan pihak perbankan seharusnya mempermudah kredit bagi pelaku UMKM atau pengusaha lokal. Jangan sampai, pengusaha lokal malah dipersulit untuk penambahan modal.
“Yang dihadapi pelaku UMKM kan biasanya masalah modal dan pemasaran. Jika pemerintah memfasilitasi itu semua, saya yakin pertumbuhan ekonomi di dalam negeri akan meningkat. Jadi, kita tidak tergantung lagi pada produk impor," pungkas Effendi Sianipar.
Sebelumnya, Presiden Jokowi menekankan pentingnya memacu pertumbuhan ekonomi dengan tidak menggunakan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN), Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD), dan anggaran BUMN untuk membeli barang impor.
Politikus PDIP Effendi Sianipar mengapresiasi langkah Presiden Jokowi mendorong penggunaan produk dalam negeri ketimbang produk impor.
- Ingin Judi Online Dipangkas Habis, Sahroni Minta PPATK Jemput Bola
- Raker dengan Komisi V DPR, Menteri Iftitah Sulaiman Paparkan Arah Kebijakan Kementrans
- Berharap Bisa Kembali ke Senayan, Kader Senior PPP Tekankan soal Khitah 1973
- ASN Komdigi Terlibat Judi Online Sudah Teridentifikasi Lama, tetapi Budi Arie Cuek Saja
- 70 Persen Konsumen Lebih Suka Membeli Produk Melalui Toko Fisik
- Dukung Langkah Prabowo Selamatkan Sritex, Komisi VII DPR Bakal Lakukan Ini