PDIP Punya 44 Pasangan Calon di Pilkada Serentak 2020
jpnn.com, JAKARTA - Ketua DPP PDI Perjuangan Djarot Saiful Hidayat mengaku partainya sudah memiliki pasangan calon (Paslon) untuk 44 daerah pada Pilkada serentak 2020. Djarot beralasan, PDI Perjuangan memiliki basis massa kuat, sehingga sudah mengantongi nama paslon di 44 daerah tersebut.
"44 daerah ini lagi dikerucutkan. Di 44 daerah inilah yang sebenarnya sudah sangat kuat dan kami pasti menang," kata Djarot ditemui di JIEXpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (12/1).
Djarot membocorkan daerah-daerah itu di antaranya Boyolali, Blitar, dan Semarang. Hanya saja, Djarot belum bisa membocorkan nama paslon yang diusung di daerah tersebut.
Bagaimana dengan calon di Solo dan Medan? Djarot mengaku PDI Perjuangan belum memiliki paslon. Kata dia, dinamika politik masih terjadi di dua daerah itu.
Djarot menyadari, PDI Perjuangan memiliki basis massa besar di Solo. Kursi di DPRD Solo juga paling gede sehingga partainya bisa mengusung calon tanpa berkoalisi dengan partai lain.
Meski begitu, kata Djarot, partainya tidak bisa mengesampingkan dinamika politik yang terjadi di Solo. "Masih ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan sebelum PDI Perjuangan mengantongi nama paslon untuk Pilkada Solo," ujar mantan Wakil Gubernur DKI ini. (mg10/jpnn)
Djarot menyakini, di 44 daerah yang menjadi basis partai berlambang banteng moncong putih itu calonnya akan menang.
Redaktur & Reporter : Aristo Setiawan
- PDIP Rayakan HUT ke-52 Secara Sederhana, Bakal Diisi Pidato Politik Bu Mega
- Pernyataan Effendi Setelah Bertemu Jokowi Dianggap Upaya Merongrong PDIP
- Dansa 90
- Prabowo Tak Diundang ke HUT PDIP, tetapi Bakal Diminta Hadir Pas Kongres
- Gelar HUT ke-52 di Sekolah Partai, PDIP Lakukan dengan Konsep Seperti Ini
- Semir Rambut Jadi Hitam, Hasto: Persiapan Menghadapi KPK