PDIP Resmi Daftarkan Diri di Kemenkumham

Jadi Pendaftar Kelima, Ingin Jadi Pemenang Pertama

PDIP Resmi Daftarkan Diri di Kemenkumham
PDIP Resmi Daftarkan Diri di Kemenkumham
JAKARTA - PDI Perjuangan telah resmi mendaftarkan diri sebagai parpol calon peserta Pemilu 2014. Ketua DPP PDIP Bidang Hukum dan HAM, Trimedya Panjaitan, mendatangi kantor Direktorat Jendral (Ditjen) Administrasi Hukum Umum (AHU) Kementrian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Senin (2/5) siang guna menyerahkan berkas pendaftaran.

Saat mendaftar, Trimedya yang didampingi fungsionaris PDIP Ganjar Pranowo dan Hasto Kristianto diterima Dirjen AHU, Aidir Amin Daud. Pada pertemuan itu, Aidir menyebut PDIP sebagai partai ke lima yang mendaftar ke Kemenkumham. Meski demikian dibanding parpol pemilik kursi legislatif lainnya,  PDIP adalah pendaftar pertama.

"PDIP adalah pendaftar ke lima, sekaligus partai pertama yang sudah berbadan hukum yang mendaftar," ucap Aidir.

Selanjutnya, Kementrian yang dipimpin Patrialis Akbar itu akan melakukan proses verifikasi sesuai aturan di UU Nomor 2 Tahun 2011 tentang Partai Politik. "Kalau ada yang belum lengkap, kami akan surati PDIP," ucap Aidir.

JAKARTA - PDI Perjuangan telah resmi mendaftarkan diri sebagai parpol calon peserta Pemilu 2014. Ketua DPP PDIP Bidang Hukum dan HAM, Trimedya Panjaitan,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News