PDIP Semarang Mengonsolidasikan Kekuatan Demi Memenangkan Ganjar Pranowo

jpnn.com - SEMARANG - DPC PDIP Kota Semarang, Jawa Tengah, segera mengonsolidasikan kekuatan untuk memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
DPC PDIP Kota Semarang segera membentuk tim pemenangan Ganjar Pranowo sebagai calon presiden pada Pilpres 2024.
Ketua DPC PDIP Kota Semarang Hendrar Prihadi menyatakan bahwa pada Minggu (30/4) pihaknya akan mengumpulkan pengurus DPC, PAC, ranting, serta bacaleg untuk konsolidasi.
Sosok yang akrab disapa Hendi itu menjelaskan menjelaskan bahwa PDIP telah mendeklarasikan Ganjar Pranowo yang juga Gubernur Jawa Tengah sebagai capres.
Pencalonan itu, kata dia, telah melalui sebuah situasi dinamika yang sangat panjang hingga akhirnya seluruh unsur PDIP satu suara untuk mendukung dan memenangkan Ganjar.
"Inilah hebatnya PDIP. Dinamika politik, begitu Ibu Ketum (Megawati Soekarnoputri, red.) mengumumkan Mas Ganjar, maka diskusi di internal kami adalah bagaimana Mas Ganjar bisa jadi Presiden 2024—2029," ujarnya di Semarang, Sabtu (29/4).
Hendi sebagai Ketua DPD PDIP Kota Semarang sekaligus Ketua Taruna Merah Putih segera melakukan konsolidasi untuk memenangkan capres yang diusung partai berlambang banteng tersebut.
"Intinya, kami ingin mesin (partai, red.) yang sudah lama kami persiapkan ini benar-benar berjalan dengan baik. Jangan ada yang ngopling, jangan ada yang lirik kanan kiri. Sekarang sudah waktunya gas pol," kata Hendi.
PDIP Semarang segera mengonsolidasikan kekuatan untu memenangkan Ganjar Pranowo di Pilpres 2024.
- Maqdir Sebut KPK Bangun Narasi Keliru Soal Peran Hasto dalam Kasus Harun Masiku
- Bikin Surat Lagi, Hasto Kian Yakin Perkara yang Menjeratnya sebagai Pengadilan Politik
- Sidang Lanjutan Hasto Kristiyanto Dihadiri Elite PDIP, Kepala Daerah, dan Keluarga
- Kanang Tekankan Peran Vital PJT I dan II Dukung Swasembada Pangan hingga IKN
- Connie Serahkan Dokumen Rusia ke DPP PDIP, Isinya Berkas & Diska Lepas
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo