Pilgub Jatim
PDIP Siapkan Tri Rismaharini, Khofifah-Emil Siap Meladeni
jpnn.com - Peta politik di Jawa Timur (Jatim) kian menarik lantaran PDI Perjuangan mempersiapkan kadernya Tri Rismaharini (Risma) untuk bertarung di Pilkada serentak 2024.
Risma yang kini menjabat menteri sosial RI bakal diusung oleh PDIP untuk bertarung melawan petahana Khofifah Indar Parawansa-Emil Dardak.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPD PDI Perjuangan Jatim Deni Wicaksono mengatakan elite partianya sudah menyatakan bakal mengusung Risma sebagai bakal calon Gubernur Jatim.
"PDI Perjuangan akan mengusung calon sendiri pada Pilgub Jatim," ujar Deni, Selasa (27/8).
Sebelumnya, pernyataan itu disampaikan Ketua DPP PDIP sekaligus Ketua DPD PDIP Jatim Said Abdullah.
Namun, soal bakal calon wagub yang akan mendampingi Risma di Pilgub Jatim 2024, Deni masih enggan membeberkan lebih jauh.
"Calon sudah disiapkan," ucapnya.
Terpisah, bakal calon Wakil Gubernur Jatim Emil Elestianto Dardak mengaku siap maldeni siapa saja di Pilgub Jatim.
Peta politik menjelang Pilgub Jatim kian menarik setelah PDIP menyiapkan Tri Rismaharini (Risma) melawan Khofifah-Emil pada Pilkada 2024.
- Fahira Sebut Ridwan Kamil Bakal Tutup Perusahaan Miras PT Delta Djakarta
- Perihal Kepala Daerah Sudah Dua Periode Maju di Pilkada 2024, Pakar Hukum Merespons, Tegas!
- Pedagang Pasar Baru Gresik Yakin Pilih Khofifah-Emil: Pemimpin yang Terbukti Merakyat
- Ribuan Buruh Bongkar Muat Siap Antarkan Pramono-Rano Menang Satu Putaran
- Jokowi Siap Turun Gunung demi Ahmad Luthfi-Taj Yasin, Tunggu Tangggal Mainnya
- Pilkada 2024: Kaesang Ajak Anak Muda Semarang Coblos Ahmad Luthfi dan Yoyok Sukawi