PDIP Sudah Atur Lokasi Kampanye Pilpres
jpnn.com - BENGKULU - Ketua DPD PDIP Provinsi Bengkulu Hj. Elva Hartati Murman mengatakan, capres dari PDIP Joko Widodo, Megawati Soekarnoputri dan Puan Maharani dipastikan akan melakukan kampanye untuk pilpres di Bengkulu.
Hal tersebut dijelaskan Elva setelah dirinya dan beberapa pengurus DPD PDIP serta relawan Jokowi dipanggil oleh Mega di kediamannya beberapa waktu lalu.
"Ya, seminggu yang lalu kami rapat di rumah Ketua Umum di Jalan Teuku Umar Jakarta Pusat, dan mereka memastikan bahwa Bengkulu merupakan salah satu fokus wilayah untuk melakukan kampanye jelang pilpres mendatang," terang Elva.
Kemudian juga terkait persiapan yang dilakukan oleh DPD PDIP Provinsi Bengkulu untuk pemenangan Jokowi pada pilpres mendatang, Elva mengatakan saat ini pihaknya masih menunggu koordinasi dari DPP terkait siapa nantinya calon wakil presiden (cawapres) yang akan mendampingi Jokowi.
"Saat ini kan di pusat masih membahas dua nama cawapres yang akan mendampingi Pak Jokowi. Jadi kita tunggu dulu setelah deklarasi siapa nantinya yang dipastikan untuk mendampingi Pak Jokowi pada pilpres mendatang," jelas Elva.
Lebih lanjut Elva mengatakan bahwa selama ini hubungan kerjasama antara PDIP dan Relawan Jokowi Bengkulu pun berjalan dengan baik dan lancar.
"Bahkan kantor DPD kita pun sering digunakan oleh relawan untuk melakukan rapat. Walaupun dari relawan tersebut bukan semuanya orang PDIP, namun kami dari PDIP tetap membuka tangan untuk para relawan. Karena secara tidak langsung tujuan kami sama yakni untuk memenangkan Jokowi sebagai presiden," pungkasnya. (sly)
BENGKULU - Ketua DPD PDIP Provinsi Bengkulu Hj. Elva Hartati Murman mengatakan, capres dari PDIP Joko Widodo, Megawati Soekarnoputri dan Puan Maharani
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Hasto Masih Melaksanakan Tugas Kesekjenan Sebelum KPK Mengumumkan Status Tersangka
- Soal PPN 12 Persen, Saleh PAN: Jangan Saling Menyalahkan
- Sejalan dengan Gerindra, Gemura Dukung Kenaikan PPN 12%
- Rustini Muhaimin Membantu Korban Kebakaran Kemayoran
- Gubernur Jabar Terpilih Dedi Tak Akan Bentuk Tim Transisi Jelang Kepemimpinannya
- Said PDIP Dukung Pemberlakuan PPN 12 Persen Demi Bantu Program Kerakyatan