PDIP Surabaya Salurkan Daging Kurban 8 Sapi dan 4 Kambing, Dibagikan dari Rumah ke Rumah

jpnn.com, SURABAYA - PDI Perjuangan Kota Surabaya menyalurkan daging hewan kurban kepada warga yang berhak, dalam rangka Hari Raya Iduladha 1441 H.
Daging kurban itu berasal dari delapan ekor sapi dan empat kambing yang disembelih di Rumah Potong Hewan (RPH) Pegirian, Semampir.
“Atas arahan Ketua DPP PDI Perjuangan Bidang Kebudayaan, Ibu Risma (Tri Rismaharini), yang juga Wali Kota Surabaya, seluruh proses pelaksanaan kurban dilaksanakan dengan khidmat, dan menggunakan protokol kesehatan ketat,” ujar Sjukur Amaludin, Ketua Panitia Iduladha DPC PDIP Kota Surabaya, Sabtu (1/8), di sela pemotongan hewan kurban di RPH.
Penyembelihan dan distribusi daging kurban pun dilakukan dengan tidak mengundang kerumunan massa, memakai masker, face shield, sarung tangan, mencuci tangan dengan sabun atau hand sanitizer, menjaga jarak fisik, dan didistribusikan dari rumah ke rumah alias door to door.
Foto: source for JPNN
“Pemotongan hewan kurban pun dilakukan di RPH Pegirian, tidak di kantor PDI Perjuangan, lalu daging kami distribusikan dari rumah ke rumah melalui struktur partai tingkat kecamatan, kelurahan, hingga RW,” ujar Amaludin.
Sebelum pemotongan, terlebih dahulu dilangsungkan doa bersama yang dipimpin Ustaz Mukhlis Amal, Ketua Baitul Muslimin Indonesia (Bamusi) Surabaya, organisasi keagamaan di bawah naungan PDI Perjuangan.
“Tradisi kurban meneladani ketaatan iman Nabi Ibrahim dan keikhlasan Nabi Ismail. Kami bersyukur tahun ini PDI Perjuangan Surabaya bisa menunaikan tradisi luhur itu, dan membagikan daging kurban ke masyarakat yang berhak,” kata Ustaz Mukhlis.
PDI Perjuangan Surabaya menyembelih hewan kurban tersebut di RPH Pegirian, Semampir.
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo
- Gibran Buat Konten Bonus Demografi, Deddy PDIP: Jangan Banyak Bikin Video, Kerja Saja
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul MPR Ganti Gibran, Deddy PDIP Semringah
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Kongres PDIP Bakal Diisi Acara Pengukuhan Megawati Sebagai Ketua Umum
- Guntur Romli PDIP Heran Putusan Gugatan Tia Rahmania Baru Ramai Sekarang: Ini Ada Apa?