PDIP Target Hadirkan 1 Juta Orang
Hadirkan Grup Band Seventeen, ST12 dan Drive
Jumat, 03 April 2009 – 08:40 WIB

PDIP Target Hadirkan 1 Juta Orang
JAKARTA - Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) tampaknya tak akan menyia-nyiakan kampanye putaran terakhir di Jakarta, Sabtu (4/4) besok. Partai banteng moncong putih ini menargetkan akan menghadirkan 1 juta massa untuk memerahkan Gelora Bung Karno (GBK). Ketua DPD PDIP Jakarta Adang Rukhiatna mengatakan, perkiraan untuk memerahkan Jakarta itu bisa dilihat dari jumlah kartu keanggotaan kader dan simpatisan partai di Jakarta yang sudah mencapai di atas 500 ribu orang. ”Angka tersebut sangat realita jika merujuk dari kartu keanggotaan,” ujar caleg DPR untuk Dapil Jakarta Timur itu.
Capres Megawati Soekarnoputri dipastikan hadir sebagai puncak acara untuk memberikan orasi politik. ”Kami ingin memerahkan Jakarta pada kampanye akhir nanti. Ditargetkan 1 juta orang akan memadati seluruh kursi di Geloran Bung Karno nanti,” ujar Ketua Panitia Kampanye PDIP Effendi Simbolon, di markas DPD PDIP Jakarta, Kamis (02/04).
Baca Juga:
Politisi PDIP itu menyebutkan, sebanyak 1 juta orang itu sebagian besar adalah kader dan simpatisan yang dibawa oleh 137 caleg yang ada di Jakarta. Untuk kesuksesan acara, pihaknya akan menyediakan sebanyak 3000 bus wisata. ”Kami sediakan bus wisata bukan bus yang rutin digunakan masyarakat atau PPD,” ujarnya yang tidak secara langsung menyinggung kampanye Demokrat yang menggunakan bus DPD sehingga banyak masyarakat pengguna angkutan umum terlantar di jalan.
Baca Juga:
JAKARTA - Partai Demokrasi Perjuangan Indonesia (PDIP) tampaknya tak akan menyia-nyiakan kampanye putaran terakhir di Jakarta, Sabtu (4/4) besok.
BERITA TERKAIT
- Soal Ganti Wapres, PSI Minta Para Purnawirawan Hormati Kedaulatan Rakyat
- Hasil PSU Pilkada Siak Digugat, Bahlil: Golkar Kawal Kemenangan Afni-Syamsurizal
- Ketum Golkar soal Pilkada Siak 2024: Perempuan Muda Menang 2 Kali, Luar Biasa, Wajib Dikawal
- SCL Taktika Paparkan Hasil Quick Count Aulia-Rendi
- Ini Respons Ketua MPR Ahmad Muzani soal Usulan 3 April jadi Hari NKRI
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang