PDIP Tetap Anggap Budi Gunawan is The Best

jpnn.com - JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Arteria Dahlan menegaskan, partainya tetap memandang Komjen Budi Gunawan (BG) sebagai Kapolri yang sah. Pasalnya, pria yang kini menyandang status tersangka kasus suap itu sudah mendapat restu DPR untuk jadi orang nomor satu di kepolisian.
"BG itu sudah merupakan yang terbaik. Hasil paripurna DPR itu produk hukum bukan proses politik. Setelah lewat paripurna, demi hukum BG ini tetap Kapolri kita," kata Arteria dalam sebuah diskusi di Jakarta, Minggu (1/2).
Arteria pun masih percaya bahwa Budi Gunawan tidak melakukan hal-hal sebagaimana tuduhan KPK. Pendapat ini didasari pada rekomendasi Kompolnas dan laporan hasil analisis PPATK.
"BG ini tidak bersih? Dalam prespektif apa? LHA (laporan hasil analisis dari PPATK, red) sudah wajar dan dapat dipertanggungjawabkan," tandas Arteria.
Ia justru mempertanyakan proses penetapan Budi Gunawan sebagai tersangka oleh KPK. Alasan Arteria, jika prosedur yang digunakan KPK dalam menetapkan tersangka sudah tepat maka tidak mungkin pihak Budi Gunawan mengajukan gugatan praperadilan.
"Apa benar penyidikan mereka? Penyidikan bener nggak? Apa ini bukan kriminalisasi dari oknum KPK?" pungkas Arteria. (dil/jpnn)
JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan Arteria Dahlan menegaskan, partainya tetap memandang Komjen Budi Gunawan (BG) sebagai Kapolri yang sah.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Museum of Toys dan RMHC Galang Dana Pembangunan Rumah Singgah Anak Berpenyakit Kronis
- Setelah Heboh Pengadil Terjerat Kasus Suap, MA Rombak Posisi 199 Hakim
- Soal Tuduhan Ijazah Palsu Kepada Jokowi, Pengamat: Kegagalan Memaknai Demokrasi dan Cara Beroposisi yang Sehat
- Banjir di Barito Utara Meluas, 60 Ribu Warga Terdampak
- KPK Akan Periksa La Nyalla Terkait Kasus Dana Hibah Jawa Timur Setelah Penggeledahan
- Srikandi Bluebird, Sosok Kartini Tangguh di Balik Kemudi