PDIP Tunggu Adik Prabowo Buktikan Rencana Ganggu Jokowi

jpnn.com - JAKARTA - Pernyataan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Hasim Djojohadikusumo yang akan mengganggu pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla nanti tak membuat keder PDI Perjuangan sebagai partai pengusung duet yang dikenal dengan sebutan Jokowi-JK itu. Sebaliknya, PDIP justru menantang adik Prabowo Subianto itu membuktikan ucapannya.
"Silahkan saja kalau Hashim akan menghambat pemerintahan presiden terpilih rakyat Indonesia, Bapak Jokowi," kata Tjahjo dalam pesan singkat kepada wartawan, Kamis (9/10).
Tjahjo mengakui bahwa partai-partai pengusung Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di pemilu presiden yang tergabung dalam Koalisi Merah Putih (KMP) memang sedang menguasai parlemen. Namun, Tjahjo tak khawatir jika ancaman Hashim itu benar-benar direalisasikan.
"Khawatir yang bagaimana? Kan baru pernyataan. Kalau mau menghambat program pemerintahan Jokowi kelak yang jelas programnya prorakyat, untuk kepentingan rakyat Indonesia, kalau mau dihambat ya silahkan, rakyat Indonesia menunggu," tandasnya.(fat/jpnn)
JAKARTA - Pernyataan Wakil Ketua Dewan Pembina Partai Demokrat, Hasim Djojohadikusumo yang akan mengganggu pemerintahan Joko Widodo-Jusuf Kalla nanti
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Penahanan Hasto Bukti KPK Tak Pandang Bulu
- Pelita Air Bersinergi dengan BIH Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Pariwisata Medis
- Laksda TNI Edwin Bicara Soal Peran Strategi TNI AL Menjaga Potensi Maritim Menuju Swasembada Pangan
- Buntut Polemik Lagu Bayar Bayar Bayar, Sukatani Dapat Tawaran jadi Duta Polri
- Mediator dari DPC Peradi Jakbar Diharapkan Bisa Mendamaikan Perkara Perdata
- Pejabat Pemkab Sumedang jadi Direktur di Kementerian PKP, Wabup Fajar Ucap Syukur