PDIP Tunjuk Djarot Saiful Hidayat sebagai Ketua DPD Sumut
Terutama agenda yang terdekat ialah memenangkan Pilkada Serentak 2020, di Sumatera Utara.
"Sumatera Utara termasuk daerah paling banyak menyelenggarakan Pilkada Serentak 2020. Dari 33 daerah, ada 23 kabupaten/kota yang melaksanakan Pilkada," kata Djarot.
Dengan kondisi sebagai daerah tersibuk itu, mantan gubernur DKI Jakarta ini mengaku harus mengonsolidasikan jajaran partai hingga akar rumput.
Hal itu sekaligus menentukan calon kepala daerah dan wakilnya yang mumpuni, untuk didukung.
"Ini tugas berat. Tetapi budaya gotong royong yang mengakar di PDIP membuat kami yakin bisa memenangkan misi ini. Kekuatan PDIP memang tumbuh bersama rakyat," jelas Djarot.
Sebanyak 23 kabupaten/kota di Provinsi Sumatera Utara, melaksanakan Pilkada Serentak 2020 pada Desember mendatang.
Jumlah di tingkat kabupaten/kota terbanyak dibanding Jawa Tengah yang hanya menggelar 21 pilkada, dan Jawa Timur sebanyak 19 pilkada.
Paling disoroti dan ditunggu banyak pihak di antaranya Pilkada Medan. (tan/jpnn)
Djarot Saiful Hidayat ditunjuk DPP PDI Perjuangan sebagai ketua DPD defenitif PDIP Sumut, sejumlah misi pun disiapkan Djarot untuk membesarkan PDIP di sana.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Hasto Tuding Ara Main SARA soal Pramono-Rano Didukung Anies, Prabowo Pasti Tak Suka
- Jelang Pencoblosan Pilkada, PDIP Jatim Minta Cakada Bisa Ikut Mengawal Suara
- Hasto Mendengar Informasi Bakal Dijadikan Tersangka di Kasus Absurd
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies