PDIP Usung Petahana di Pilgub Riau 2018

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri memilih mengusung pasangan Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno sebagai calon Gubernur dan Wakil Gubernur dalam Pilgub Riau 2018.
Petahana yang merupakan Ketua DPD Golkar Riau itu dipasangkan dengan Bupati Rokan Hilir sekaligus kader PDI Perjuangan, Suyatno. Keduanya langsung menerima surat keputusan (SK) rekomendasi DPP PDI Perjuangan dari Megawati di Jakarta, Minggu (17/12).
"Mulai dari Riau, dia ini petahana, dia bagus, namanya Insinyur Arsyadjuliandi Rachman. Dia banyak prestasi, dapat kalpataru," ucap Megawati saat mengumumkan jagonya untuk Pilgub Riau.
Sedangkan calon wakilnya Suyatno, kata Megawati, orangnya ramah dan kepemimpiannya di Rokan Hilir partisipatif. Dalam arahannya ketika mengumumkan pasangan ini, Bu Mega menekankan agar mereka memperhatikan aspek lingkungan dalam pembangunan daerah. (fat/jpnn)
PDI Perjuangan mengusung Arsyadjuliandi Rachman-Suyatno di Pilgub Riau 2018.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Bersaksi di Persidangan, Wahyu Mengaku Tak Punya Bukti Terima Uang dari Hasto
- Terungkap di Sidang, Saksi Tak Tahu Hasto Menyuap dan Merintangi Penyidikan
- Hasto Kristiyanto Merasa Jadi Korban Pemerasan dalam Sidang PAW Harun Masiku
- Ini Kronologi Satgas Cakra Buana Mengamankan Penyusup di Sidang Hasto
- Internal PDIP Solid Menyambut Kongres, tetapi Butuh Biaya
- Dewi Juliani Desak APH Gunakan UU TPKS terkait Kasus Pelecehan Seksual Dokter Kandungan