PDIP Usung Rustam-Yusroni, yang Lain Dicueki

jpnn.com - PANGKALPINANG - Ketua Tim Pemenangan Pilkada DPD PDIP Babel, Didit Srigusjaya memastikan partainya tetap akan mengusung pasangan Rustam Effendi-Yusroni sebagai bakal calon gubernur-calon wakil gubernur.
Dikatakan, nama-nama kader PDIP lain yang bermunculan tidak akan mempengaruhi DPD Babel, terkecuali DPP PDIP yang memutuskan.
Menurut Didit juga, koalisi PPP dan PDIP merupakan keinginan bersama dari para pengurus partai. Dan ini sudah disampaikan ke DPP PDIP, tinggal menunggu surat keputusan siapa yang akan diusung untuk bertarung di Pilgub Babel.
"Kita sudah sampaikan ke DPP, itu keinginan kita bersama koalisi semangka. Biarkan PPP hijau di permukaan, tapi yang dinikmati yang merah di dalam itu,"ungkap Didit.
Mengenai masalah spanduk "Babel Berani" (Rustam-Yusroni) yang sudah mulai diturunkan, menurut Didit hanga karena masalah etika saja. Mengingat belum ada keputusan pasti dari DPP, siapa yang akan maju di Pilgub Babel.
"Masalah spanduk itu masalah etika saja, karena kedua DPP Partai belum memutuskan, jangan dulu, kurang pas di publikasi. Insya Allah dalam waktu dekat DPP akan mengeluarkan siapa kader yang tepat," tukas Didit.
Lebih jauh, menurut Didit analisa politik yang berkembang sah-sah saja. Namanya yang dimunculkan pun diamini karena analisa ini muncul mengingat belum ada kejelasan dari DPP.
"Kader PDIP banyak, bukan saya saja, muncul nama saya biasalah analisa politik saja. Sah-sah saja itu, karena belum ada kejelasan. Tidak akan berpengaruh karena kita dari awal sudah tetap akan mengusung Rustam-Yusroni," pungkas Didit. (tob/sam/jpnn)
PANGKALPINANG - Ketua Tim Pemenangan Pilkada DPD PDIP Babel, Didit Srigusjaya memastikan partainya tetap akan mengusung pasangan Rustam Effendi-Yusroni
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo