Pebalap Iran Kembali Kuasai Tour de Singkarak
Sabtu, 11 Juni 2011 – 16:35 WIB
Tiga pebalap Iran kuasai Stage 5 kategori Individual Calissification TdS. Tengah, juara pertama Amir Zargari, kiri juara dua Rahim Emami dan juara ketiga Golakhour Pourseyedi, yang digelar Jumat (10/6). Foto: fas/jpnn
Pada kategori intermediate sprint pada kilometer 48,8 pebalap Chan Jae Jang dari Terengganu Pro Asia Cycling Team menduduki posisi pertama, disusul pebalap Chi Ho Yuen dari Team Hong Kong-China dan tempat ketiga diraih oleh Heksa Priya Prasetya dari Custums Cycling Club dari Indonesia.
Baca Juga:
Pada stage 5 ini, Rahim Emami selain menduduki tempat kedua pada stage individual classification, pebalap asal Iran juga juara pertama untuk klasifikasi tanjakan yang diperlombakan pada kilometer 75,5 disusul dua rekan senegaranya Golakhour Pourseyedi dan Amir Zargari masing-masing pada posisi kedua dan ketiga.
Sedangkan untuk kategori individual general classification by time for Indonesia rider, pembalap Agung Alisyahbana tercatat sebagai juara pertama dan berhak menggunakan Red and White Jersey. Sementara Green Jersey yang diperebutkan dalam kategori best sprinters classification diraih oleh Chan Jae Jang. (fas/jpnn)
SAWAHLUNTO - Setelah dipermalukan oleh pebalap Jepang Yasuharu Nakajima yang keluar sebagai juara pertama pada stage keempat kategori individual
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025