Pebalap Pelatnas Rajai Kejurnas Balap Sepeda
Minggu, 23 Juni 2013 – 21:01 WIB

Pebalap Pelatnas Rajai Kejurnas Balap Sepeda
JAKARTA - Aiman Cahyadi dan Yanti Fuchianti merajai kejurnas balap sepeda nomor road race 2013. Kedua pebalap penghuni Pelatnas tersebut seolah tak menemui kesulitan berarti untuk menjuarai kejuaraan yang dilangsungkan di Sentul City, Bogor, Jabar, Minggu (23/6).
Aiman yang bertanding di sector putra berhasil membukukan catatan waktu 3 jam 11 menit 51,615 detik.
Baca Juga:
Pebalap asal DKI Jakarta tersebut mengalahkan Rastra Patria asal Jogjakarta yang membukukan 3 jam 18 menit 54,533 detik serta Warseno dari Jateng dengan catatan 3 jam 18 menit 54,535 detik.
Sementara, Yanti yang berjibaku di nomor putri berhasil menorehkan 2 jam 46 menit 48 detik. Pebalap andalan Jabar tersebut mengalahkan Fitriani asal Kalbar yang membukukan waktu 2 jam 46 menit 49 detik serta Riska Agustin dengan catatan 2 jam 46 menit serta 50 detik.
JAKARTA - Aiman Cahyadi dan Yanti Fuchianti merajai kejurnas balap sepeda nomor road race 2013. Kedua pebalap penghuni Pelatnas tersebut seolah tak
BERITA TERKAIT
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil
- Piala Sudirman 2025: Alasan Ester Ditunjuk Jadi Pengganti Jorji
- Kawhi Leonard Cemerlang, Clippers Menang di Kandang Nuggets
- Sudirman Cup 2025: Harapan di Tengah Tantangan Tim Bulu Tangkis Indonesia