Pecah! Line Up Pertama DWP 2016 Diisi DJ Top Dunia

jpnn.com - FESTIVAL Djakarta Warehouse Project 2016 (#DWP16) baru saja mengumumkan daftar artis untuk mengisi line up pertama.
Promotor Ismaya Live melalui rilisnya di Twitter, mengumumkan daftar DJ top dunia yang akan menggebrak hajatan edm terbesar di Asia ini.
"Happy breakfasting! Hope you're happy with the first phase lineup of #DWP16!. #DWP16 first phase lineup! We still have 20+ more international acts! Get your tickets at http://djakartawarehouse.com," twit akun @DWPFest dan unggahan poster DWP yang diposting, Jum'at (24/6).
Dari twit tersebut deretan DJ papan atas seperti Hardwell, KSHMR, Martin Garrix, Yekkow Claw, dan ZEDD. Hardwell sebelumnya pernah tampil di Indonesia pada 2 April lalu dalam rangkaian tur 'United We Are' yang diboyong promotor yang sama. Sementara ZEDD dan Martin Garrix juga pernah tampil di DWP 2013 dan 2014 lalu.
Khusus untuk DJ KSHMR ini merupakan lawatan pertamanya di DWP 2016. Selain deretan DJ papan atas yang akan mengisi di line up pertama, DWP 2016 akan menyuguhkan pesta cat warna yang akan dimeriahkan oleh Life in Color-Kingdom. Life in Colour juga pernah tampil di DWP 2014, seperti biasa Life in Clour akan membuat basah para partygoers karena disemprot cat warna selama acara berlangsung.
Bagi Anda yang ingin menyaksikan kemeriahan DWP 2016, segera booking tiketnya di situs djakartawarehouse.com. (mg5/jpnn)
FESTIVAL Djakarta Warehouse Project 2016 (#DWP16) baru saja mengumumkan daftar artis untuk mengisi line up pertama. Promotor Ismaya Live melalui
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Menjelang Tur Eropa, Milledenials Gelar Showcase Spesial di Jakarta
- Hubungan Sekar Arum Widara dengan Sindikat yang Ditangkap Polsek Tanah Abang
- Jawaban Luna Maya Soal Kabar Nikah Bulan Depan
- 3 Berita Artis Terheboh: Revelino Siap tes DNA, Paula Verhoeven Datangi Komisi Yudisial
- Siapa Revelino, Pria yang Mengaku Ayah Biologis Anak Lisa Mariana?
- Begini Kronologi Hubungan Revelino dengan Lisa Mariana, Oh Ternyata