Pecahkan Rekor MURI, Film Makmum 2 Siap Diproduksi

Jika Makmum disutradarai Hadrah Daeng Ratu, Makmum 2 ini akan dikomandoi oleh Guntur Soeharjanto. Sedangkan, Riza Pahlevi masih tetap di posisi sebagai penulis cerita.
Dheeraj memastikan jalan cerita di film Makmum 2 bakal lebih seram dari sebelumnya.
"Esensi ceritanya tetap tentang khusyuk tidaknya seseorang ketika sholat. Godaan orang sholat itu bisa beragam wujudnya, makmum hanya salah satunya," ujar Dheeraj.
Ia mengatakan bahwa pihak akan mengutamakan keselamatan bersama selama menjalani syuting di tengah masa pandemi.
"Kami prioritaskan kesehatan, ikuti prosedur yang ada. Memang perlu penyesuaian di banyak hal, tetapi semangat kami sama ingin lanjut berkreatifitas," pungkasnya.(mg7/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Film Makmum 2 akan segera diproduksi setelah film prekuelnya diganjar penghargaan MURI.
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh
- Film Pabrik Gula Sukses Tampil Perdana di Amerika
- Film Pabrik Gula Tayang Lebaran, MD Pictures Gelar Pesta Rakyat
- Film Pabrik Gula Bakal Tayang di Malaysia Hingga Singapura
- Germany Brilliant & Christian Sugiono Resmikan GB Gallery Kitchen Sink di Okabe Alam Sutera
- Bintangi Film Danur 4, Prilly Latuconsina Berbagi Cerita Soal Ini
- Penggemar Berat, Ibrahim Risyad Gugup Main Film Bareng Titi Kamal