Pecatan TNI, SS Pembunuh Staf KPU Masih Sulit Ditangkap

Pecatan TNI, SS Pembunuh Staf KPU Masih Sulit Ditangkap
Kapolres Yahukimo AKBP Ignatius Benny. Foto: antara

SS merupakan mantan anggota TNI yang dipecat akibat kasus jual beli amunisi, jelas AKBP Benny.

Selama bulan Agustus terjadi tiga kasus pembunuhan di kawasan tersebut. Pembunuhan pertama menimpa Hendry Jovinski, staf KPU Yahukimo, yang dibunuh Selasa (11/8) saat ikut mengantar obat ke rumah rekannya Kenan Mohi.

Kemudian Jumat (20/8), Thoyib ditemukan tewas dengan luka akibat panah di sekitar kawasan bandara Dekai dan terakhir Sofyan, karyawan toko bangunan yang tewas dipanah dan dianiaya saat mengantar bahan bangunan pada Rabu (26/8). (antara/jpnn)

Kapolres Yahukimo AKBP Ignatius Benny mengatakan bahwa pelaku pembunuhan staf KPU Hendry Jovinski masih dalam pengejaran.


Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News