Pedih..Sang Ibu tak Tega Lihat Jessica Ultah di Penjara
![Pedih..Sang Ibu tak Tega Lihat Jessica Ultah di Penjara](https://cloud.jpnn.com/photo/picture/normal/20161009_141843/141843_590931_ibu_jesds.jpg)
jpnn.com - JAKARTA - Ibu kandung Jessica Kumala Wongso, Imelda Wongso menjenguk anaknya di Ruang Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Minggu (9/10).
Sang ibu sedih dengan kondisi anaknya yang harus merayakan ulang tahun dalam penjara.
Saat menengok Jessica, Imelda meminta anaknya itu untuk bersabar dan tegar melewati ujian itu.
"Dia ulang tahun. Saya, keluarga, lawyer, dan simpatisan lainnya berharap Jessica cepat bebas," kata dia usai menjenguk Jessica di Ruang Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur.
Imelda mengaku tidak memberikan kado spesial untuk Jessica. Imelda hanya membawakan makanan kesukaan Jessica yaitu, ayam panggang.
Di samping itu, Imelda juga tak putus berdoa untuk Jessica, agar dilindungi dan diberi kekuatan.
"Jessica bilang sama saya, dia sehat. Tapi saya sedih melihat dia," tutur Imelda dengan nada pilu. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Ibu kandung Jessica Kumala Wongso, Imelda Wongso menjenguk anaknya di Ruang Tahanan Pondok Bambu, Jakarta Timur, Minggu (9/10). Sang ibu
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kronologi Duel Pelajar di Semarang Berujung Maut, Satu Tewas Dibacok
- Apes, Maling Terperosok di Genteng Rumah, Lihat Tuh!
- 4 Pencuri Buah Sawit Pak Kades Baru Akhirnya Diringkus
- Cara Mbah Dukun Mengobati Pasiennya, Datang Malam Hari, Memeluk, dan Seterusnya
- Berkelahi Lawan Bule di Kelab Malam Bali, 4 Sekuriti Terkapar
- Kabar Terkini Kasus Kematian Darso, Polda Jateng: Mulai Mengarah Penetapan Tersangka