Pedro: Saya Fans Manchester City
jpnn.com - MANCHESTER - Performa hebat Manchester City sepanjang musim ini ternyata mampu menyihir Barcelona. Setidaknya, itulah yang diakui winger Barcelona, Pedro Rodriguez.
Penggawa timnas Spanyol itu mengaku sebagai fans City. Pedro terang-terangan mengagumi kehebatan City, terutama untuk urusan menjebol gawang lawan. Musim ini, City memang sangat rakus membobol gawang musuh.
Total, tim racikan Manuel Pellegrini itu sudah menjaringkan 117 gol di semua ajang yang diikuti. The Citizens, julukan City pun menjadi tim paling produktif di Inggris.
"Saya menjadi fans City karena gaya bermain mereka. Saya menyaksikan pertandingan City ketika memiliki waktu. Saya sangat menikmati permainan mereka," terang Pedro di laman Sport Mole, Selasa (18/2).
Namun, Pedro tak lantas akan bermurah hati ketika Barcelona bersua City pada babak 16 besar Liga Champions di Etihad Stadium, Rabu (19/2) dini hari WIB. Pedro justru siap mengalahkan City.
"Ketika ada tim yang sudah Anda ketahui akan menjadi lawan, tentu sangat bagus untuk terus melihat permainan dan menganalisis performa mereka," tegas Pedro. (jos/jpnn)
MANCHESTER - Performa hebat Manchester City sepanjang musim ini ternyata mampu menyihir Barcelona. Setidaknya, itulah yang diakui winger Barcelona,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Khabib Nurmagomedov Beri Klarifikasi Seusai Viral Gegara Diusir dari Pesawat
- Lembaran dan Tantangan Baru Herry Ip di Negeri Jiran
- Patrick Kluivert Beri Warning kepada Pemain Timnas Indonesia, Sejumlah Nama Terancam?
- Sambut Kedatangan Kluivert, Sultan Optimistis Timnas Indonesia Makin Gemilang
- Berbeda dengan Shin Tae Yong, Patrick Kluivert Punya Janji Ini
- Patrick Kluivert Ungkap Pentingnya Peran Pemain Lokal dan Diaspora Timnas Indonesia