Pedrosa Kembali Unjuk Taring
Senin, 07 Juni 2010 – 03:10 WIB

Aksi Dani Pedrosa di lintasan. Foto: AFP.
MUGELLO - Kemenangan yang dinanti Dani Pedrosa musim ini akhirnya datang juga. Pembalap Spanyol yang memperkuat Repsol Honda itu tampil tanpa cela di MotoGP Italia, Minggu (6/6) kemarin WIB. Unggul sejak start, Pedrosa tak terkejar lawan-lawannya sampai bendera finish dikibarkan. Hasil positif tersebut kembali menempatkan Pedrosa sebagai pesaing utama menuju perebutan gelar juara dunia. Tapi, yang terpenting bagi Pedrosa, dia sudah mampu mengatasi keterpurukan yang dialaminya di tiga balapan awal musim ini. Sebelumnya, dia disebut kesulitan bersaing dengan duo Fiat Yamaha, Lorenzo dan Rossi, bahkan rekan setimnya sendiri, Andrea Dovizioso.
Kemenangan pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Mugello itu melonjakkan posisi Pedrosa di klasemen sementara. Dia menggeser Valentino Rossi yang absen akibat cedera kaki kanan dari posisi kedua. Dengan 65 poin, Pedrosa tepat berada di bawah pembalap Fiat Yamaha, Jorge Lorenzo, yang mengoleksi 90 poin.
Baca Juga:
"Benar-benar sempurna. Kami sudah mendapatkan motor yang sangat baik dan banyak mendapat peningkatan sejak Sabtu. Akhirnya, hasil bagus kami dapatkan setelah akhir yang buruk di beberapa lomba," ujar Pedrosa, seperti dikutip Autosport.
Baca Juga:
MUGELLO - Kemenangan yang dinanti Dani Pedrosa musim ini akhirnya datang juga. Pembalap Spanyol yang memperkuat Repsol Honda itu tampil tanpa cela
BERITA TERKAIT
- Soal Gol Penalti Julian Alvarez Dianulir, Reaksi Diego Simeone Penuh Tanda Tanya
- Perempat Final Liga Champions: Spanyol, Inggris, dan Jerman Terbanyak
- Resmi, 2 Pemain Persib Bandung Dipanggil Timnas
- Atletico Madrid vs Real Madrid: Gol Penalti Alvarez Dianulir, Los Blancos ke 8 Besar
- Patrick Kluivert: Masa-masa yang Menyenangkan di Depan Mata
- SM dan Pacific Berjaya, Begini Klasemen Sementara IBL 2025