Peduli Lingkungan Sekitar, DLHK Palembang Luncurkan Aplikasi Sipeduli
jpnn.com, PALEMBANG - Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang terus mengajak masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan sekitar.
Salah satunya dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Tak bisa dipungkiri, permasalahan sampah hingga saat ini masih sulit diatasi, dari itu perlu adanya langkah yang nyata.
Pemkot Palembang melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palembang meluncurkan aplikasi Sipeduli.
Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palembang Ahkmad Mustain mengungkapkan dalam aplikasi SiPeduli tersebut terdapat tiga fitur, yakni pelaporan sampah liar, pencemaran tanah air udara dan juga limbah b3.
"Masyarakat dapat melaporkan tiga permasalahan tersebut ke aplikasi SiPeduli," ungkap Akhmad, Kamis (11/7).
Nantinya, semua permasalahan yang diadukan oleh masyarakat akan ditampung dan ditindaklanjuti oleh petugas terkait.
"Petugas nanti akan menindaklanjuti semua aduan dari masyarakat melalui aplikasi SiPeduli ini," ujar Akhmad.
Pemkot Palembang melalui Dinas Lingkungan Hidup Kota (DLHK) Kota Palembanb meluncurkan aplikasi SiPeduli. Simak selengkapnya.
- Edukasi dan Dukung Energi Bersih, PIS Tanam Pohon dan Pasang PLTS di SMPN 2 Cilegon
- Pertamina Raih Penghargaan Tertinggi ‘The Guardian’ di Indonesia Green Award 2025
- MPR Goes to Campus Dimulai, Eddy Soeparno Mengampanyekan Urgensi Transisi Energi
- Galon Bening AMDK jadi Pilihan Pasar Indonesia
- KAI Properti Dukung Pelestarian Lingkungan Melalui Aksi Tanam Pohon
- Guru Besar IPB Kritik Kejagung: Bisa Bangkrut Jika Semua Dihitung Kerugian Negara