Pegadaian Salurkan 4,2 Ton Daging Kurban di Wilayah DKI Jakarta

jpnn.com, JAKARTA - PT Pegadaian (Persero) menyalurkan sebanyak 4,2 ton daging kurban, pada perayaan Hari Raya Idul Adha 1441 Hijriah.
Tahun ini daging kurban disalurkan kepada 50 Yayasan atau Kelompok Masyarakat di seluruh wilayah DKI Jakarta, khususnya masyarakat yang terdampak Covid-19.
Direktur Jaringan, Operasional, dan Penjualan, Damar Latri Setiawan mengatakan, di tengah kondisi pandemi ini, banyak masyarakat yang memerlukan bantuan.
Damar berharap, daging kurban yang disalurkan oleh Pegadaian, bisa memberikan manfaat bagi banyak orang.
"Kegiatan berkurban ini merupakan sebuah bentuk nyata dari Pegadaian untuk berbagi kepada sesama yang membutuhkan, terlebih di tahun seluruh masyarakat Indonesia dari dari berbagai golongan tengah dihadapkan tantangan yang cukup berat, yaitu adanya pandemi COVID 19. Penyaluran daging kurban ini merupakan bagian dari kegiatan CSR perseroan yang pada tahun ini mengambil tema Semangat Berqurban Menuju Ketakwaan," terang Damar, Minggu (2/8).
Pemotongan hewan kurban dilakukan di salah satu Rumah Pemotongan Hewan (RPH) di Kawasan Bekasi, Jawa barat. RPH tersebut sekaligus membantu menyiapkan 2.100 kantung daging, dengan masing-masing berat 2 kg, dari total daging kurban sebesar 4,2 ton.
Melalui acara tersebut Damar berharap pembagian daging kurban bisa disalurkan tepat sasaran, kepada masyarakat yang membutuhkan.(IKL/JPNN)
Daging kurban yang disalurkan oleh Pegadaian diharapkan bisa memberikan manfaat bagi banyak orang.
Redaktur & Reporter : Yessy
- Harga Emas Antam Hari Ini 20 April 2025, UBS dan Galeri24 Sama Saja
- Transaksi Tabungan Emas Pegadaian Diproyeksikan Naik 10 Kali Lipat pada Akhir April
- Masyarakat tak Perlu Ragu Bertransaksi Emas Secara Digital di Pegadaian
- Dalam 6 Hari Galeri 24 Pegadaian Menjual Lebih Dari 250 kg Emas Batangan
- Harga Emas Antam, UBS, dan Galeri24 Hari Ini Naik Tajam, Berikut Perinciannya
- Emas Diburu, Dirut Pegadaian: Transaksi Emas Naik 4 Kali Lipat, Capai Rp1,5 Triliun