Pegawai Akan Dimutasi Dekat Rumah Masing-masing

Pegawai Akan Dimutasi Dekat Rumah Masing-masing
Pegawai Akan Dimutasi Dekat Rumah Masing-masing
JAKARTA - Selain hendak melakukan efisiensi terhadap ruangan kerja di Balaikota DKI Jakarta, duet pimpinan Jokowi-Ahok juga akan melakukan efisiensi terhadap kerja anak buahnya. Rezim baru di Balaikota DKI Jakarta tersebut akan menyusun beberapa kebijakan untuk menjamin para pegawai Pemprov DKI bekerja lebih efisien.

Salah satu langkah yang diambil adalah menempatkan pegawai di kelurahan dan kecamatan sesuai dengan domisili masing-masing.

"Saya juga sudah sampaikan, kami dan BKD akan mengevaluasi kembali PNS yang ingin kerja dekat rumah bisa mengajukan kerja dekat dengan rumahnya di kelurahan dan kecamatan," kata Wakil Gubernur DKI Jakarta, Basuki T.Purnama kepada wartawan di Balaikota DKI Jakarta, Rabu (17/10).

Langkah ini diharapkan bisa membuat para pegawai kelurahan dan kecamatan dan kelurahan meningkatkan pelayanan publik. Pasalnya, mereka telah mengenal baik wilayah kerjanya di domisili masing-masing.

JAKARTA - Selain hendak melakukan efisiensi terhadap ruangan kerja di Balaikota DKI Jakarta, duet pimpinan Jokowi-Ahok juga akan melakukan efisiensi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News