Pegawai Diintimidasi Oleh Ibu Pengutil Cokelat, Alfamart Tunjuk Hotman Paris

jpnn.com, JAKARTA - Pihak Alfamart angkat suara soal pegawainya yang diintimidasi oleh seorang ibu pengendara Mercy.
Perusahaan retail itu pun menolak tindakan intimasi yang dilakukan oleh ibu tersebut.
Pasalnya, pegawai Alfamart tersebut hanya berupaya menjalankan tugasnya.
"Alfamart menolak tindakan intimidasi yang dilakukan terhadap karyawan yang telah berupaya menjalankan tugasnya dengan baik," ujar pihak Alfamart melalui akunnya di Twitter, dikutip Senin (15/8).
Tak tinggal diam, mereka sudah menyiapkan kuasa hukum untuk mengawal masalah tersebut.
Alfamart telah menunjuk pengacara kondang Hotman Paris.
"Alfamart telah menunjuk kantor hukum Hotman Paris Hutapea sebagai kuasa hukum kami," tegasnya.
Sebelumnya, video pegawai Alfamart di daerah Cisauk, Tangerang Selatan, Banten, dipaksa meminta maaf kepada ibu pengendara Mercy, viral.
Pihak Alfamart angkat suara soal pegawainya yang diintimidasi oleh seorang ibu pengendara Mercy.
- 3 Berita Artis Terheboh: Saran Hotman Paris, Paula Verhoeven Bawa Bukti
- Ditawari Jadi Aspri Hotman Paris, Paula Verhoeven Merespons Begini
- Paula Verhoeven Tak Terima Dicap Istri Durhaka, Hotman Paris Beri Saran Begini
- Setelah Datangi KY, Paula Verhoeven Minta Bantuan kepada Hotman Paris
- Kehadiran Alfamidi dan Alfamart akan Dibatasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Pengakuan Lisa Mariana soal Ridwan Kamil, Hotman Paris Beri Komentar