Pegawai Disabilitas Kemensos Sabet Penghargaan ASN Inspiratif 2020
jpnn.com, JAKARTA - Menjadi disabilitas bukan halangan untuk berprestasi tanpa batas. Ini yang dibuktikan Dian Inggrawati Soebangil.
Aparatur sipil negara (ASN) Kementerian Sosial (Kemensos) ini membuktikannya dengan segudang prestasi yang dia dapat. Yang terbaru yakni menyabet penghargaan gelar juara tiga ASN inspiratif tahun 2020.
Ajang anugerah penghargaan ini diselenggarakan oleh Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi ( Menpan RB).
Untuk informasi, Anugerah ASN merupakan penghargaan bagi sosok ASN yang telah berkontribusi nyata bagi organisasi dan masyarakat. Ajang ini juga diharapkan dapat menjadi pemantik semangat bagi jajaran ASN di seluruh pelosok nusantara.
Dian sapaan akrabnya, ditempatkan Bekerja di Badan pendidikan penelitian dan penyuluhan sosial (BP3S) salah satu unit kerja eselon satu Kemensos.
Kepala BP3S, Syahabuddin mengaku bangga karena salah satu pegawainya bisa menjadi inspirasi bagi banyak orang.
“Ini sangat membanggakan dan bisa menjadi contoh bagi ASN lainnya di Kemensos bahkan ASN diseluruh Nusantara.” kata Syahabuddin. Senin, 14/12/2020
Lebih lanjut Syahabuddin juga menyampaikan jika ditengah keterbatasan komunikasi yang dimilikinya. Dian selalu berkerja secara profesional dalam menyelesaikan target pekerjaan.
"Dian ini dalam sehari-harinya berkomunikasi dengan saya dan rekan kerja nya menggunakan bahasa isyarat" jelas kepala BP3S
Sementara itu ditemui ditempat yang sama Dian mengaku sangat senang dan bangga bisa menerima penghargaan ini.
"Semua prestasi yang diraih ini saya persembahkan kepada Kementerian Sosial RI" ungkapnya
Mantan duta bangsa tingkat global tahun 2015 ini, juga berharap dia bisa menjadi inspirasi dan untuk semangat seluruh ASN lainnya untuk tidak menyerah dan terus berkarya demi kemajuan Indonesia.(dkk/jpnn)
Menjadi Disabilitas Bukan Halangan untuk Berprestasi Tanpa Batas, ini yang dibuktikan oleh Dian Inggrawati Soebangil.
Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad
- Kemensos dan Kementerian PPPA Bentuk Tim untuk Melindungi Perempuan dan Anak
- Kemensos Salurkan Bantuan untuk Lansia Terdampak Longsor di Boyolali
- Kemensos dan BKN Gelar Tes Pegawai Disabilitas Netra dengan Sistem Komputer CACT
- Gerak Cepat, Kemensos Salurkan Bantuan Korban Banjir Makassar
- Peksos Berperan Strategis Wujudkan Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial yang Profesional
- Banjir Pasuruan, Kemensos Kerahkan Puluhan Tagana