Pegawai Percetakan Uang Kertas Australia Mogok Kerja

Pegawai Percetakan Uang Kertas Australia Mogok Kerja
Pegawai Percetakan Uang Kertas Australia Mogok Kerja

Karyawan perusahaan percetakan uang kertas di Australia melakukan aksi mogok kerja menuntut kenaikan upah yang lebih besar.

Para pekerja di Note Printing Australia (NPA), sebuah anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki oleh bank central Australia atau Reserve Bank of Australia (RBA), mulai berhenti bekerja pada hari Jumat (25/5/2018), menuntut kenaikan gaji sebesar 3,5 persen, daripada tingkat rata-rata 2 persen yang ditawarkan bank sentral.

"Jika penting untuk mengangkat upah di seluruh ekonomi maka ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi bank sentral untuk menunjukkan kepemimpinannya," kata Tony Piccolo, sekretaris regional divisi cetak di Serikat Pekerja Manufaktur Australia.

"Gubernur Bank Sentral Australia (Philip) Lowe perlu mempraktekkan apa yang saya khotbahkan."

Dengan pertumbuhan upah di Australia yang saat ini terjebak dalam keadaan lesu, Gubernur bank sentral Australia (RBA) Philip Lowe baru-baru ini meminta para pekerja untuk menuntut kenaikan gaji yang lebih besar.

Dia mengatakan bahwa upah tahunan rata-rata harus sekitar 3,5 persen untuk mencapai inflasi rata-rata 2,5 persen, di tengah target bank.

Pegawai Percetakan Uang Kertas Australia Mogok Kerja Photo: Gubernur bank sentral Australia (RBA) Philip Lowe meminta para pekerja untuk menuntut kenaikan gaji yang lebih tinggi di tengah krisis pertumbuhan upah. (ABC)

Terakhir kali tingkat upah karyawan mengalami pertumbuhan sebesar 3,5 persen adalah pada kuartal ketiga 2012.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News