Pegolf Thailand Sabet Juara Indonesia Open 2017
jpnn.com, JAKARTA - Pegolf Thailand Panuphol Pittayarat berhasil merebut trofi juara Indonesia Open 2017.
Dia menyabet trofi bergengsi itu setelah membukukan 65 pukulan atau tujuh di bawah par pada hari terakhir di Pondok Indah Golf Course, Jakarta, Minggu (29/10).
Panuphol juga mengemas delapan birdie dan satu bogey pada hari terakhir.
Total, Panuphol mengemas 265 pukulan atau 23 di bawah par dalam event yang disponsori BRI, BNI, Bank Mandiri, BTN, dan Telkom Indonesia itu.
Bagi Panuphol, ini adalah kemenangan pertamanya dalam enam tahun terakhir.
Dengan hasil manis itu, Panuphol berhak mengantongi USD 54 ribu dari total hadiah USD 300 ribu.
“Saya sangat bahagia dengan kemenangan ini walaupun harus main 24 hole sejak pagi tadi. Saya merasa sangat nyaman bermain bersama dua pemain Thailand,” kata Panuphol yang bermain satu flight dengan Namchok Tantipokhakul dan Rattanon Wannasrichan.
Namchok menempati peringkat ketiga dengan 273 pukulan atau 15 di bawah par, ties dengan Jazz Janewattananond.
Pegolf Thailand Panuphol Pittayarat berhasil merebut trofi juara Indonesia Open 2017.
- BTN Luncurkan Debit Card BTN Prospera
- Bank Mandiri Tegaskan Komitmen Dorong Ekonomi Berkelanjutan di COP 29 Azerbaijan
- Genjot Dana Murah, BTN Optimistis Pertumbuhan DPK di Atas Industri
- Hadir di COP29 Azerbaijan, BNI Pertegas Komitmen Mendorong Transisi Hijau
- BNI Usul Pembentukan Panitia Kreditor Seusai Sritex Pailit
- Wondr by BNI Tawarkan Promo Seru di Restoran dan Bioskop