Pejabat Kemendikbudristek: Gaji Lulusan Vokasi Kemaritiman Menggiurkan, Ribuan Dolar

“Dalam program yang dilaksanakan selama 12 bulan ini, Reederei Nord memberikan fasilitas uang saku mencapai USD 480 setiap bulan bagi mahasiswa,” terang Wikan.
Selain itu, kata dia, mahasiswa juga selalu mendapatkan evaluasi pelaksanaan magang untuk mencapai kriteria kompetensi yang telah ditetapkan.
Reederei Nord pun memberikan program sistem bergabung kembali (re-join) bagi mahasiswa yang mendapatkan kondite baik selama magang untuk kembali bergabung sebagai staf maupun insinyur di kapal-kapal Reederei Nord.
Salah satu alumni yang telah magang dan bergabung kembali (re-join) adalah Anwar Adi Prasetyo.
Alumnus program studi (prodi) teknika Polimarin ini pada 2021 kembali dipanggil untuk mengawaki salah satu armada kapal Reederei Nord berbendera Panama sebagai insinyur (engineer). Sebagai lulusan baru, Anwar diketahui mendapatkan gaji senilai USD 3.358 setiap bulannya.
“Tak hanya Anwar, lima rekannya juga sudah mendapatkan jadwal untuk pemberangkatan ke kapal Reederei Nord dengan rotasi dan tujuan pelabuhan yang memungkinkan untuk proses boarding atau sign-on," ungkap Dirjen Wikan.
Selain itu, tambahnya, 15 mahasiswa yang baru selesai magang di Reederei Nord, juga telah mendapatkan ‘tiket’ untuk re-join sebagai officer atau engineer setelah wisuda di tahun ini.(esy/jpnn)
Pejabat Kemendikbudristek Wikan Sakarinto mengungkapkan gaji lulusan vokasi kemaritiman sangat menggiurkan, ribuan dolar per bulan, ini kisarannya
Redaktur : Friederich Batari
Reporter : Mesyia Muhammad
- Besok, 621 CASN Kota Mataram Terima SK, Gaji Aman
- 5 Berita Terpopuler: Dokter Terawan Buka-Bukaan, Gaji PPPK Sudah Disiapkan, Segera Cek Lokasi ATM Deh!
- Sahroni Usul KPK Buat Aturan Penahanan Gaji-Promosi Jabatan Bagi Pejabat Tak Lapor LHKPN
- Kabar Australia: Gaji AU$ 100.000 Belum Tentu Cukup untuk Sewa Rumah
- 5 Berita Terpopuler: ASN Terima THR Plus, Guru PPPK hingga Rp 20 Juta Bulan Ini, tetapi 15 Ribu Honorer Turun Aksi
- 5 Berita Terpopuler: Ada Kebijakan Kontroversial, Jutaan Guru & PPPK Terima Gaji Lima Kali, Honorer Harap Tenang