Pejuang Pemekaran Mengamuk di Kantor Gubernur
Rabu, 16 September 2009 – 00:57 WIB
Seorang anggota Tim 315 asal Sorong sangat menyayangkan sikap Ketua FPPPB, Origenes Ijie yang belum juga menyalurkan dana. Padahal, Pemprov Papua Barat telah mencairkan dana Rp 3 Miliar lewat rekening FPPPB. Lagi pula saat tatap muka 31 Agustus lalu, secara lisan gubernur telah memerintahkan agar ketua FPPPB segera membayarkan dana yang menjadi hak-hak warga.
Baca Juga:
Namun hingga 14 September lalu, belum juga direalisasikan. "Gubernur sudah perintah, tapi kenapa belum bayar juga?" ujarnya dengan nada tanya.
Anggota Tim 315 tetap bertahan di halaman kantor gubernur, hingga akhirnya Sekda Papua Barat, GC Auparay, memerintahkan Kepala Kantor Satpol PP agar mengerahkan anak buahnya untuk menjemput Origenes Ijie di rumahnya di kompleks Rendani. "Kamu bisa jemput tidak. Kalau tidak bisa, minta bantuan Brimob untuk jemput," perintah Sekda kepada Kepala Satpol PP.
Dengan menggunakan 3 unit mobil, Kepala Satpol PP dan anak buahnya bergerak untuk menjemput Ketua FPPPB Origenes Ijie. Sekitar pukul 12.30 WIT Satpol PP berhasil membawa Origenes dan langsung menghadap Sekda di ruang kerjanya. Tak lama kemudian, Sekda dan Ketua FPPPB menemui massa Tim 315 di halaman kantor gubernur.
MANOKWARI - Sebanyak 120 aktifis pemekaran Provinsi Papua Barat yang tergabung dalam anggota Tim 315 mengamuk di kantor gubernur, Selasa (15/9).
BERITA TERKAIT
- Digikomfest 2024 Dorong Keterbukaan Informasi Publik Perangkat Daerah
- Kapolres Banyuasin Membagikan Makanan Bergizi Gratis untuk Siswa SDN 13 Air Kumbang
- Camat Diminta Lebih Peka Atasi Isu Wilayah dan Penyusunan Anggaran
- Tanah Longsor di Padang Lawas, 4 Orang Meninggal Dunia
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi