Pejuang Prabowo 2019 Alihkan Dukungan di Pilpres 2024, Ini Kandidatnya

Pejuang Prabowo 2019 Alihkan Dukungan di Pilpres 2024, Ini Kandidatnya
GP24 saat deklarasi untuk memberikan dukungan kepada Ganjar Pranowo pada Pilpres 2024 mendatang. Foto: Dok. tim GP24

Yusran menjelaskan dukungan GP24 kepada Ganjar karena dinilai merupakan regenerasi kepemimpinan nasional yang tepat.

Selain itu, Ganjar merupakan pemimpin yang mumpuni untuk memimpin Indonesia. GP24 pun sangat optimis mampu membawa Ganjar meraup suara terbanyak di Sulsel pada pemilu mendatang.

"Tahun 2019, kami berhasil membawa pasangan Prabowo-Sandi unggul di Sulsel. Modal pengalaman itu, kami yakin membawa Daeng Ganjar unggul di Sulsel maupun nasional," tambahnya.

Pada Pilpres 2019, pasangan Prabowo-Sandi meraup 2.809.393 suara dan unggul dari Jokowi-Ma'ruf yang mengantongi suara sebanyak 2.117.591.

"Kami yakin masyarakat Sulsel terbuka pikiran dan hati untuk berjuang bersama demi Indonesia yang lebih baik," ujarnya.

Sekadar diketahui, Yusran merupakan tokoh masyarakat dan sudah kenyang pengalaman politik.

Sebelumnya, dia menjabat sebagai Sekretaris DPD Gerindra Sulsel, Wakil Ketua DPRD Sulsel.

Kemudian dia, pernah menjadi  Ketua II Tim Pemenangan Prabowo-Sandi Bidang Media dan Komunikasi pada pemilu 2019 serta Ketua Relawan Indonesia Raya (Satria) Sulawesi Selatan. (mcr29/jpnn)

Jangan Lewatkan Video Terbaru:


Di Pilpres 2024, eks pejuang Prabowo pada Pemilu 2019 mengalihkan dukungan buat sosok ini.


Redaktur : Rah Mahatma Sakti
Reporter : M. Srahlin Rifaid

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News