Pekan Depan Cabor Bulutangkis Riau Seleksi Calon Atlet Binaan
jpnn.com - PEKANBARU - Pusat Pendidikan dan Pelatihan Latihan Pelajar (PPLP) Dinas Pemuda dan Olahraga Riau kembali melakukan seleksi calon atlet binaan khusus cabang olahraga (cabor) Bulutangkis. Rencananya seleksi ini dilakukan mulai tanggal 18 hingga 20 Juli mendatang.
Hal ini diungkapkan Pelatih Bulutangkis PPLP Dispora Riau, Yopi Andhika kepada Riau Pos (Jawa Pos Group), Selasa (12/7) siang. Menurutnya atlet binaannya saat ini masih kekurangan sebanyak 6 kuota atlet dari 18 kuota binaan.
''Saat ini memang kami masih kekurangan sebanyak 6 orang atlet dari kuota yang diberikan. Makanya pekan depan akan kita lakukan seleksi atlet. Pendaftarannya juga sudah kita buka hingga 17 Juli mendatang,'' jelas Yopi Andhika.
Dijelaskannya, selain juga turun langsung melakukan seleksi calon atlet binaan, Yopi juga dibantu oleh tim seleksi dari Pengprov Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Riau. Kemudian tempat pelaksanaan seleksi dilaksanakan di GOR Angkasa, Jalan Riau.
''Namun kita prioritaskan atlet kelahiran tahun 2001 sampai 2004. Disamping itu penerimaan juga tidak harus baku 6 orang, sebab kalau pesertanya tidak memenuhi syarat tentu kita terima yang layak saja,'' jelas Yopi.
Disamping itu, atlet yang saat ini merupakan atlet binaan juga harus siap-siap digantikan atlet baru. Pasarnya PPLP Bulutangkis melakukan sistem degradasi dan promosi. Sehingga atlet yang selama ini minim prestasi dan bisa dikalahkan atlet baru maka akan dipulangkan.(luk/ray/jpnn)
PEKANBARU - Pusat Pendidikan dan Pelatihan Latihan Pelajar (PPLP) Dinas Pemuda dan Olahraga Riau kembali melakukan seleksi calon atlet binaan khusus
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar Nominasi Pemain Terbaik Dunia FIFA 2024: Ada Messi, Haaland, Vinicius Jr, hingga Mbappe
- Liverpool vs Manchester City, Arne Slot Anggap Bukan Laga Mudah
- Cetak 2 Gol ke Gawang Persib, Bomber Port FC Jadi Man of The Match, Ini Kuncinya
- ACL 2: Bojan Hodak Geram Persib Beri Gol Murah buat Thai Port FC
- Shin Tae Yong Ungkap Target di Piala AFF 2024
- Rekap Penggunaan VAR Hingga Pekan ke-11 Liga 1