Pekan Depan, Walikota Tomohon Diperiksa di KPK
Untuk Pertama Kalinya Sejak Menjadi Tersangka
Rabu, 15 September 2010 – 23:32 WIB
Saat ini, Epe juga tengah disibukkan dengan Pilkada di daerahnya. Epe yang juga incumbent, juga akan mengikuti Pemungutan Suara Ulang Pilkada Tomohon menyusul adanya putusan MK atas gugatan hasil Pilkada Tomohon.
Rencananya, pemungutan suara ulang Pemilukada Tomohon akan digelar pada 20 September mendatang. Namun menurut Johan, KPK tidak melihat jadwal Pilkada Tomohon. "Jadwal pemeriksaan KPK tidak ada kaitannya dengan jadwal pilkada," pungkasnya.
Seperti diketahui, setelah selama dua tahun melakukan penelitian dan penyelidikan kasus dugaan korupsi APBD Tomohon, akhirnya KPK menaikkan kasus tersebut ke tahap penyidikan sekaligus menetapkan Jefferson Rumajar sebagai tersangka. Modus penyelewengannya, Jefferson membuat program sosial fiktif yang didanai dengan APBD Tomohon. Namun uang APBD untuk mendanai program sosial itu justru digunakan untuk kepentingan pribadi Jefferson.
Jefferson dijerat dengan Pasal 2 ayat 1 atau Pasal 3 UU Tahun 1999 sebagaimana yang telah diubah dalam UU No 20 Tahun 2001 junto pasal 55 ayat 1 (1) KUHP. Dari perhitungan sementara KPK, kerugian negara akibat penyelewenangan APBD Tomohon mencapai Rp19,8 miliar.(esy/jpnn)
JAKARTA - Walikota Tomohon, Jefferson Rumajar, untuk kali pertamanya akan diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada 22 September mendatang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Tidak Seluruh Honorer Lulus PPPK 2024, Sudah Diantisipasi, 3 Alasannya
- PWNU Jateng Sebut Pilkada Membuktikan Kedewasaan Politik Warga
- 5 Berita Terpopuler: Kenaikan Gaji Guru Honorer Bikin Penasaran, PNS dan PPPK Makin Makmur, Kontroversi Muncul
- Pererat Hubungan Antar-Negara, Perpustakaan Soekarno Garden Bakal Dibangun di Uzbekistan
- Polisi Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang, Keluarga Korban Lapor ke Polda Jateng
- Begini Nasib Aipda R, Polisi yang Tembak Mati Siswa SMKN 4 Semarang