Pekan Ini Pro Duta ke Thailand
jpnn.com - MEDAN - Dijadwalkan Pro Duta akan ke Thailand untuk melakukan uji coba melawan klub Buriram United FC, Minggu (17/11) mendatang.
Selain hadiah menang di paly off dan juga untuk memulai menyusun peta kekuatan untuk mengarungi kompetisi Indonesia Super League (ISL) 2014 musim depan, pertandingan ujicoba pun dilakukan sebagai tolok ukur kekuatan tim.
"Ya ini juga sebagai hadiah dari pengurus atas keberhasilan menjadi juara babak play-off kemarin. Hadiah dengan memperbanyak pertandingan ujicoba. Tim akan berangkat Jumat (15/11) dan tanding Minggu (17/11)," ungkap Asisten Pelatih, Slamet Riyadi, Senin (11/11).
Dikatakannya, dipilihnya Buriram United FC sebagai lawan uji coba dikarenakan klub tersebut merupakan salah satu tim tertua di Thailand, yang berdiri sejak 1970 lalu dan 1998 serta 2008 menjadi peserta Thailand Premier League.
Catatan tim berjuluk Castle Thunder itu tak bisa dianggap remeh, Buriram United menjadi peserta Liga Champion AFC 2013.
Dengan klub yang syarat pengalaman melawan Buriram United FC tersebut. Diyakini klub yang berjulukan Kuda Pegasus ini akan menjadikan sebuah pembelajaran berharga.
"Ini sebagai agenda mengukur kekuatan kami dengan pemain yang ada sekarang untuk tolok ukur di ISL tahun depan. Kalau memang nanti kami lolos ke ISL. Buriram merupakan tim yang lolos babak 8 besar Liga Champion AFC tahun ini,"teragnya.
Untuk menuju Negeri Gajah Putih ini, Pro Duta hanya memboyong 14 pemain. Ke 14 pemain inilah yang akan menjadi skuad Kuda Pegasus musim depan. Slamet menyakini, jika diboyongnya ke-14 pemain tersebut melakoni laga ujicoba akan memantapkan anak asuhnya menatap kompetisi musim depan.
MEDAN - Dijadwalkan Pro Duta akan ke Thailand untuk melakukan uji coba melawan klub Buriram United FC, Minggu (17/11) mendatang. Selain hadiah menang
- Liga Champions: 40 Gol Tercipta di 9 Pertandingan, Gila!
- Liga Champions: Manchester City Gagal Menang di Kandang Sendiri
- Liga Champions: Bayern Muenchen Menang Tipis atas PSG, Kim Min-jae jadi Pahlawan Kemenangan
- Liga Champions: Panggung Tim Tamu Menghancurkan Tuan Rumah
- Liga Champions: Puasa Manchester City Berlanjut
- Pesan Menpora Dito kepada PBSI di Bawah Kepemimpinan Fadil Imran