'Pekan Kegagalan' Mengajar Murid Belajar Dari Kesalahan
Kita bisa belajar dari kegagalan atau kesalahan yang pernah dilakukan, sama bermanfaatnya dengan mengambil manfaat dari keberhasilan yang kita lakukan.
Inilah yang dilakukan oleh sebuah swasta elit di Melbourne Ivanhoe Girls' Grammar School yang menyelenggarakan "Minggu Kegagalan" dimana murid diajar bahwa tidak ada yang sempurna di dunia, dan mereka juga bisa belajar dari kesalahan sendiri atau kesalahan orang lain.
Dalam "Minggu Kegagalan" (Failure Week) di sekolah menengah khusus perempuan tersebut, salah satu hal yang dilakukan adalah menunjukkan kesalahan yang pernah dilakukan guru yang ditampilkan di layar di seluruh kelas di sekolah tersebut.
Kepala bagian konseling di sekolah tersebut Dr Bridget McPherson mengatakan bahwa penting sekali bagi para siswa untuk belajar bahwa kegagalan atau kesalahan adalah juga bagian dari pelajaran.
"Sebenarnya hampir tidak mungkin belajar dengan baik, bila kita tidak berbuat kesalahan, dan bila kita tidak mengkaji lagi strategi kita, dan tidak pernah mengalami melakukan kesalahan ." katanya.
Hanya memfokuskan diri para kesempurnaan dan keberhasilan tidak ada gunanya sama sekali dalam pembelajaran, jadi ini penting."
Sebuah studi independen yang dikeluarkan minggu lalu menunjukkan bahwa 62 persen murid perempuan di sekolah menengah memiliki perasaan kuat mengenai kebahagiaan dan lebih dari 55 persen masuk kategori cemas.
Penelitian juga menemukan bahwa sebagian besar sekolah di Australia berusaha mengatasi masalah tersebut, dengan 90 persen sekolah swasta sekarang menawarkan program kesejahteraan jiwa (wellness) bagi pelajar, dan sekolah negeri juga mulai mengikuti jejak tersebut.
Kita bisa belajar dari kegagalan atau kesalahan yang pernah dilakukan, sama bermanfaatnya dengan mengambil manfaat dari keberhasilan yang kita lakukan.
- Kabar Australia: Telur Langka, Supermarket Membatasi Pembelian
- Kasus Penyerangan Perempuan Dengan Air Keras Dikaitkan Dengan Motif Balas Dendam
- Dunia Hari Ini: Amerika Mengatakan Ada Kemajuan Dalam Mediasi Gencatan Senjata Israel-Hamas
- Jumlah Penularan Kasus HMPV Terus Bertambah di Tiongkok, Virus Apa Ini?
- Dunia Hari Ini: Facebook dan Instagram Akan Berhenti Menggunakan Mesin Pengecek Fakta
- Dunia Hari Ini: PM Kanada Justin Trudeau Mundur karena Popularitasnya Menurun