Pekan Lalu, Elite Koalisi Perubahan Bertemu, Lokasinya di Pulau Pribadi Surya Paloh
jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum NasDem Surya Paloh menemui elite parpol dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Demokrat di pulau pribadi pemilik Media Group itu, kawasan Kepulauan Seribu pada Jumat (26/5).
"Jadi, memang ada pertemuan," kata Ketua DPP NasDem Taufik Basari atau Tobas ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (31/5).
Ketum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono turut hadir dalam pertemuan tersebut didampingi sekjen parpolnya Teuku Riefky Harsya.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu turut hadir juga di lokasi didampingi ketua dan wakil majlis syura Salim Segaf Al-Jufri dan Sohibul Iman.
Menurut Tobas, elite Demokrat dan PKS awalnya menyampaikan dukungan dan simpati kepada NasDem saat pertemuan di tempat pribadi Paloh, yakni Pulau Kaliage.
Kemudian, lanjut legislator Komisi III DPR RI itu, pertemuan elite parpol dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) membicarakan langkah-langkah stategis ke depan menuju Pemilu 2024.
"Pertemuan yang cukup lengkap, karena langsung para petinggi utamanya yang bertemu itu cukup menggembirakan," ujar Tobas.
Dia mengatakan pertemuan tiga elite parpol berlangsung dengan suasana akrab dan mereka sepakat tetap solid bersama dalam KPP.
Ketua Umum NasDem Surya Paloh bertemu dengan elite parpol dari PKSdan Demokrat di pulau pribadinya di kawasan Kepulauan Seribu.
- Anggap Maruarar Sirait Main SARA di Jakarta, Chandra: Belum Move On dari Rezim Jokowi
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Tuduh Ara Bermain SARA di Pilkada Jakarta, PDIP Bakal Tempuh Langkah Hukum
- Kantor PKS Didemo Massa, Minta Kadernya Disanksi
- Datangi Markas PKS, Demonstran Menuntut Suswono Dipecat dari Partai
- Pramono Dinilai Sengaja Tak Umbar Dukungan PDIP di Alat Peraga Demi Raup Massa Anies