Pekerja Proyek di SCBD Tewas Tertimpa Gondola
jpnn.com - JAKARTA - Ajal menjemput Darlim (31), seorang pekerja di sebuah proyek di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (11/11). Pegawai di perusahaan konstruksi itu tewas setelah tertimpa gondola jelang pergantian hari tadi malam.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Awi Setiyono mengatakan, korban mulanya masih bekerja di lokasi. Pada saat bersamaan, ada penggunaan alat berat untuk menurunkan gondola.
"Ketika itu, sedang dilakukan proses penurunan gondola menggunakan alat berat. Penururan dilakukan dari lantai tujuh ke ground floor," kata Awi, Sabtu (12/11).
Gondola yang berasal dari beton itu berhasil diturunkan. Selanjutnya, Arif Yulianto selaku pengendali alat berat meletakkan tali sling menjauh dari gondola.
Ternyata tali itu belum sepenuhnya lepas dari gondola. "Saat tali sling ditarik ke atas, ternyata masih menyangkut di gondola sehingga roboh dan menimpa korban," beber Awi.
Korban sempat dilarikan ke RSPAL Mintoharjo. Tapi sekitar pukul 04.00 WIB, nyawanya tak tertolong dan akhirnya meninggal dunia.
"Kasusnya kita dalami. Apakah memang lalai atau ada masalah lain kita akan cari," tambah dia.(elf/JPG)
JAKARTA - Ajal menjemput Darlim (31), seorang pekerja di sebuah proyek di kawasan SCBD, Jakarta Selatan, Jumat (11/11). Pegawai di perusahaan konstruksi
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS