Pekerja Tewas Jatuh dari Menara
jpnn.com - DUMAI - Seorang pekerja PT Hari Sekawan Abadi bernama Sapto Taryono (34) terjatuh dari ketinggian 25 meter dari tempat kerjanya di menara Con Fire PT Semen Padang, Lubuk Gaung, Selasa (2/9) petang.
Belum diketahui penyebab pasti jatuhnya korban. Namun menurut sejumlah saksi mata, Sapto yang bekerja sebagai pengawas lapangan ini memanjat menara tanpa mengunakan safety yang lengkap. Saat berjalan di atas menara, kakinya tersandung kabel dan terpeleset hingga jatuh.
Selanjutnya Sapto dilarikan ke RSUD Dumai. Namun karena parahnya luka yang terjadi usai terjatuh dari ketinggian 25 meter, nyawanya tidak tertolong lagi. Ia diduga sudah meninggal di TKP.
Keterangan pihak medis RSUD Dumai, pria kelahiran Jogjakarta itu mengalami pendarahan yang hebat. Wajah dan bagian kepalanya rusak parah. Sesampai di RSUD, masih mengeluarkan darah segar dari bagian kepalanya.
Dari hasil olah TKP yang dilakukan Polsek Sungai Sembilan, Sapto jatuh dari menara Con Fire yang tingginya sekitar 25 meter. Ia tidak menggunakan peralatan safety.
"Diduga korban terpeleset hingga kemudian terjatuh. Karena tidak menggunakan safety, tidak yang melindunginya," jelas Kapolsek Sungai Sembilan AKP Supriyono SIK.
Guna kepentingan penyelidikan lebih lanjut, menara PT Semen Padang ini kini dipasangi garis polisi. Petugas mengamakan barang bukti berupa helm kerja berwarna biru dan sepasang sepatu korban. (afr)
DUMAI - Seorang pekerja PT Hari Sekawan Abadi bernama Sapto Taryono (34) terjatuh dari ketinggian 25 meter dari tempat kerjanya di menara Con Fire
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Aliansi Mahasiswa di Batam Laporkan Amsakar Achmad ke Bareskrim Polri, Ini Masalahnya
- Simulasi Makananan Bergizi Berjalan di Banyuasin, Cek Daftar Menu Sehat
- Nilawati Dianiaya Rekan Sesama Pedagang yang Tak Terima Ditegur, Begini Kejadiannya
- Momen Wakapolda Riau Brigjen K Rahmadi Turun ke SD Dukung Program Makan Bergizi Gratis
- SKD CPNS Pemko Pekanbaru, 296 Pelamar Dinyatakan tidak Lulus, Ini Sebabnya
- Terbitkan SE, Pemkab Natuna Pastikan tidak Mengangkat Tenaga Non-ASN Lagi