Pekerjaan yang Tidak Akan Punah Di Masa Depan

Pengalihan begitu banyak transaksi sehari-hari ke model online, mulai dari belanja hingga perbankan dan catatan pribadi, berarti kebanyakan organisasi harus memiliki seseorang yang menjaga keamanan informasi mereka.
Bukan cuma untuk maniak IT
Dr Haskell-Dowland mengatakan bahwa keamanan dunia maya adalah karir yang sesuai dengan banyak jenis orang dan tidak boleh hanya dianggap sebagai pekerjaan yang melibatkan duduk sendirian di ruangan yang gelap di depan layar komputer.
"Kenyataannya adalah kebanyakan orang yang bekerja di bidang keamanan Teknologi Informasi (IT) bekerja di lingkungan profesional yang khas; open-plan, bekerja sama dengan orang lain, mereka mungkin memiliki program ‘Window’ Microsoft," katanya.
"Sebagian besar waktu kerja di bidang ini memang masih berinteraksi dengan komputer, seperti melakukan deteksi intrusi - di mana Anda menghabiskan banyak waktu untuk melihat berbagai umpan data dengan informasi tentang jenis serangan yang Anda hadapi.
"Tapi semakin banyak tugas-tugas seperti itu telah menjadi diotomatisasi, sehingga sekarang lulusan bidang studi keamanan dunia maya akan lebih banyak menghabiskan sebagian waktunya untuk bertemu dengan orang-orang, berbicara dengan orang-orang, melakukan pelatihan, karena masih merupakan masalah besar bahwa faktor kesalahan manusia merupakan bagian besar dari risiko keamanan yang kita hadapi."

ABC Radio Perth: Emma Wynne
Alih-alih merupakan pekerjaan di meja yang membosankan, Dr Haskell-Dowland mengatakan bahwa keamanan TI akan memberi para lulusannya karir yang menarik dan beragam.
- Sulitnya Beli Rumah Bagi Anak Muda Jadi Salah Satu Topik di Pemilu Australia
- Rusia Menanggapi Klaim Upayanya Mengakses Pangkalan Militer di Indonesia
- Dunia Hari Ini: Siap Hadapi Perang, Warga Eropa Diminta Sisihkan Bekal untuk 72 Jam
- Rusia Mengincar Pangkalan Udara di Indonesia, Begini Reaksi Australia
- Dunia Hari Ini: Katy Perry Ikut Misi Luar Angkasa yang Semua Awaknya Perempuan
- Dunia Hari Ini: Demi Bunuh Trump, Remaja di Amerika Habisi Kedua Orang Tuanya