Pelajar SMP Ini Diduga Korban Pembunuhan

jpnn.com, HUMBAHAS - Seorang pelajar SMP berinisial DM, 13, warga Lumban Siambaton Desa Siririsi Kecamatan Doloksanggul, ditemukan tewas di kubangan air tepatnya areal persawahaan yang tak jauh dari rumah korban, Kamis (2/4) kemarin sekitar pukul 19.30 WIB.
DM diduga sebagai korban dibunuh karena terdapat luka lebam dan penganiayaan di bagian wajahnya.
Paur Subbag Humas Polres Humbang Hasundutan Bripka Syawal, Jumat (3/4) membenarkan kejadian tersebut.
Dijelaskannya, korban yang merupakan anak dari pasangan Laden Munthe dan Resmina boru Manalu ini ditemukan oleh abangnya, Jakob Munte karena korban tak kunjung pulang ke rumah.
“Awalnya abangnya yang menemukan,” kata Syawal.
Dari keterangan abangnya, korban saat itu bermain dengan teman-temannya, namun hingga sekitar pukul 17.00 WIB, korban belum pulang ke rumah. Selanjutnya, ia pun langsung mencari ke rumah tetangga sembari menanyakan keberadaan adiknya.
Tidak satu pun para tetangganya mengetahui keberadaan korban. Lalu Jakob kembali mencari didampingi teman-teman korban. DM akhirnya ditemukan dalam kondisi terbujur kaku di sawah tepatnya di atas kubangan air.
Ia pun langsung bergegas masuk dan memboyong adiknya sembari meminta teman-teman adiknya untuk memberitahukan kepada orangtuanya.
Seorang pelajar SMP berinisial DM, 13, warga Lumban Siambaton Desa Siririsi Kecamatan Doloksanggul, ditemukan tewas di kubangan air tepatnya areal persawahaan yang tak jauh dari rumah korban, Kamis (2/4) kemarin sekitar pukul 19.30 WIB.
- Begini Peran Abi Aulia dalam Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang, Amelia Terkapar
- Kasus Pembunuhan Ibu & Anak di Subang: Abi Sempat Memicu Kemarahan Sopir Angkot
- Warga Semarang Darso Dibunuh dengan Cara Dianiaya Polisi, Sadis
- Kabar Terbaru Kasus Pembunuhan Sadis di Subang, Giliran Abi Aulia
- Sebelum Tewas dan Mayat Dicor Semen, JS Sempat Ribut dengan Pelaku
- Mayat JS Dicor Semen di Ruko Jakarta Timur, Pelakunya