Pelajar SMP Pukul Guru hingga Pingsan
jpnn.com, PONTIANAK - Kekerasan siswa kepada guru pada jam pelajaran kembali terjadi.
Selasa (6/3) seorang pelajar kelas VIII Wajib Belajar Pendidikan Dasar (Wajar Dikdas) Wustha Darussalam (setingkat SMP) di Pontianak Timur memukul kepala gurunya dengan kursi plastik.
Pemicunya, murid berinisial N itu tidak bisa menerima setelah dilarang gurunya, Nuzul Kurniawati, bermain handphone (HP) ketika jam pelajaran.
Sebagaimana dilaporkan Pontianak Post (Jawa Pos Group), Nuzul sampai pingsan karena dipukul dan kemudian dilempar HP oleh N.
Dia harus dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami cedera yang cukup serius.
"Begitu handphone-nya saya ambil, dia ambil kursi dan langsung memukulkannya ke kepala saya. Kena kepala belakang. Saya langsung sempoyongan," ungkap Nuzul tentang peristiwa brutal Selasa lalu itu.
Insiden tersebut terjadi ketika Nuzul mengajar ilmu pengetahuan alam (IPA).
Guru berusia 48 tahun itu menegur N yang tengah asyik bermain game di HP. Karena tidak digubris, Nuzul pun merampas HP tersebut.
Siswa hajar guru yang menegurnya karena main handphone saat pelajaran di kelas sedang berlangsung.
- KPAI Protes Hukuman Salat untuk Siswa Penantang Guru di Gresik
- Ryan Si Siswa Penantang Guru Disanksi Salat Zuhur Berjemaah
- Pukul Guru, Siswa Jadi Tersangka
- Dihajar Siswa Pakai Kursi, Guru MTs: Saya Tetap Sayang Dia
- Ditegur saat Main HP, Siswa MTs Hajar Bu Guru dengan Kursi
- Siswa Hantam Kepala Bu Guru pakai Kursi, Ya Ampun!