Pelajar Usia 18 Tahun Menegur Orang Minum Miras di Mangga Besar, Akibatnya Fatal, Dor!
jpnn.com, JAKARTA - Polisi mengungkap pemicu penembakan terhadap pelajar berinisial MIS (18) oleh orang tak dikenal (OTK) di Jalan Mangga Besar VI D, Taman Sari Jakarta Barat, Selasa (22/6).
Kapolsek Metro Taman Sari AKBP Iver Son Manossoh mengatakan bahwa kejadian bermula saat MIS tengah berada di rumah temannya.
Selanjutnya, korban melihat pelaku tengah minum minuman keras (miras) di depan rumah temannya itu.
"Korban menegur pelaku yang sedang minum miras di jalan depan rumah temannya. Pelaku marah dan menembak korban," kata Iver saat dikonfirmasi, Selasa (22/6).
Iver menambahkan bahwa atas kejadian tersebut korban mengalami luka di bagian ketiak kiri dan tangan sebelah kiri.
Korban pun dibawa ke untuk mendapat perawatan medis.
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan kasus tersebut.
"Sementara saksi (berjumlah) tiga orang dan saksi-saksi masih terus dicari," ujar Iver. (cr1/jpnn)
Seorang pelajar berinisial MIS berani menegur orang yang sedang minum miras di Jalan Mangga Besar.
Redaktur & Reporter : Dean Pahrevi
- Bea Cukai-BNN Gagalkan Penyelundupan 19,8 Kg Sabu-Sabu di Teluk Palu, 3 Orang Diamankan
- Pelaku Penembakan di Depok Jadi Tersangka
- Pelaku Curanmor yang Menembak Satpam dan Polisi Akhirnya Didor, Tewas
- Kanwil Bea Cukai Jatim I Musnahkan Rokok & Miras Ilegal Senilai Miliaran, Tuh Lihat!
- Sejumlah Ormas Desak Penutupan Distributor Miras di Kabupaten Serang
- Bupati Konsel Copot Camat Baito Gegara Ini, bukan karena Guru Supriyani, Oalah