Pelajaran Berharga Mutiara Hitam
Rabu, 14 September 2011 – 09:34 WIB

Persipuramania terus meneriakkan yel-yel selama pertandingan ketika menjamu wakil Iraq, Arbil, di Stadion Mandala kemarin. Persipura harus bekerja keras untuk bisa lolos ke semifinal AFC Cup di leg 2. Foto: Wenny Firmansyah/Cenderawasih Pos/JPNN
JAYAPURA - Bermain di kandang plus mendapat dukungan penuh suporter tetap tak mampu mengantarkan Persipura meraih poin penuh di leg pertama perempat final AFC Cup.
Pertandingan sore kemarin melawan Arbil di Stadion Mandala Jayapura, tim asuhan Jacksen F Tiago ini dipaksa tunduk dengan skor 1-2. Kekalahan ini membuat peluang tim kebanggan masyarakat Kota Jayapura ini kian sulit untuk menembus babak semifinal.
Baca Juga:
Ya, setidaknya Persipura harus menang dengan selisih dua gol di leg kedua yang akan dihelat di Francouse Al-Hareeri Stadium, 27 September mendatang alias dua pekan lagi.
Pelatih Persipura Jacksen F Tiago kepada wartawan mengatakan dengan kekalahan ini maka timnya harus lebih bekerja keras lagi. Ya, pelatih asal Brazil ini menegaskan jika timnya menang maka pekerjaan akan semakin ringan, dan ternyata timnya kalah dari Arbil. Hal ini menandakan Persipura harus lebih fight di leg kedua.
JAYAPURA - Bermain di kandang plus mendapat dukungan penuh suporter tetap tak mampu mengantarkan Persipura meraih poin penuh di leg pertama perempat
BERITA TERKAIT
- IBL All Star 2025 Bukan Sekadar Pertandingan, Ada Format Baru
- Port FC Umumkan Asnawi Mangkualam Gabung ASEAN All Star
- Imran Nahumarury Terpilih Jadi Pelatih Terbaik Liga 1 Edisi Maret 2025
- Menjelang Laga Kontra PSS, Persib Siapkan 2 Amunisi Baru
- Leeds United & Burnley Promosi ke Premier League
- Liga 1 Menyisakan 5 Pertandingan, Hanya 3 Pemain Persib yang Belum Tampil