Pelajaran Buat Polisi, Final IIC Sebaiknya di Luar Negeri
jpnn.com - MALANG -- PT Liga Indonesia hingga kini belum memutuskan kapan laga final Inter Island Cup (IIC) 2014 akan digelar. Pastinya, laga final yang mempertemukan Arema Cronus Indonesia dengan Persib Bandung tersebut akan digelar setelah kick off Indonesia Super League (ISL).
PT Liga Indonesia sebenarnya sudah memunculkan beberapa opsi. Salah satunya adalah menggelar pertandingan home and away. Namun hal ini kurang mendapat mendapat respon dari kubu Arema.
Tim berjuluk Singo Edan ini mengusulkan agar final IIC digelar di luar negeri. Malaysia atau Singapura adalah dua negara yang bisa dijadikan tempat menggelar final IIC 2014.
"Ya kalau tidak ada kota yang diizinkan polisi untuk jadi venue pertandingan, mungkin finalnya digelar di luar negeri saja. Bisa Malaysia atau Singapura," kata Media Officer Arema, Sudarmaji, seperti dilansir oleh Malang Post (JPNN Grup), Sabtu (25/1).
Mantan wartawan itu juga menyebutkan, pemindahan venue final IIC bisa jadi bahan pelajaran buat kepolisian agar bisa memberi keamanan dan kenyamanan dalam bertanding.
"Minimal itu jadi bahan introspeksi semua pihak, agar duduk bersama dan saling beri pemahaman. Sepakbola kita sudah mulai kondusif, jangan sampai kehilangan momentum itu dengan masalah ini,’’ tutupnya.
Untuk waktu pelaksanaan, Sudarmaji menyatakan bisa digelar pada masa jeda kompetisi Indonesia Super League (ISL). "Kita ada jeda kompetisi ISL pada bulan Mei (paruh musim) dan Juni-Juli (jeda Piala Dunia dan Pilpres), mungkin saja final IIC 2014 digelar pada tanggal-tanggal tersebut. Cukup masuk akal," ujar Sudarmaji. (abu/jpnn)
MALANG -- PT Liga Indonesia hingga kini belum memutuskan kapan laga final Inter Island Cup (IIC) 2014 akan digelar. Pastinya, laga final yang mempertemukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Struktur Kepengurusan PBSI Periode 2024-2028, Taufik Hidayat Dikabarkan Turun Gunung
- Siapa Pengganti Rafael Struick di Lini Serang Timnas Piala AFF 2024? Shin Tae-yong Buka Suara
- Piala AFF 2024: Shin Tae Yong Bicara Nasib Pemain Abroad, 3 Nama Dipastikan Gabung
- Honda Akhirnya Menurunkan Prototipe RC213V 2025 di Jerez, Bagaimana Hasilnya?
- Begini Perasaan Bintang Bali United Kembali Bertemu Shin Tae Yong
- Piala AFF 2024: Kabar Tak Sedap dari Persiapan Timnas Indonesia, 2 Pemain Cedera