Pelaksanaan Haji Dinilai Berjalan Lancar, Wakil Ketua MPR: Tidak Perlu Dibentuk Pansus

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua MPR Yandri Susanto bersyukur dikarenakan dirinya menilai pelaksanaan haji 1445 H berlangsung lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya.
Dia menilai puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina berjalan lancar dan tidak ada tragedi penelantaran dan penumpukan jemaah di Muzdalifah seperti tahun lalu.
Hal ini disampaikan Yandri Susanto saat meninjau lapangan dan pemondokan jemaah haji Indonesia di Makkah, Arab Saudi, Selasa (18/6).
"Alhamdulillah pelaksanaan haji tahun ini berjalan lancar. Puncak haji di Arafah, Muzdalifah dan Mina berjalan lancar. Jemaah bisa beribadah secara baik," kata Yandri Susanto dalam keterangan tertulis, Selasa (18/6).
Yandri mengatakan proses mobilisasi jemaah dari Arafah ke Muzdalifah dan Mina berjalan lebih baik.
"Data jemaah yang meninggal juga menurun dibandingkan tahun lalu," lanjut Yandri.
Dalam kesempatan ini, Yandri Susanto juga menyampaikan rencana pembentukan panitia khusus (pansus) terkait hasil temuan Timwas Haji tidak diperlukan.
Upaya evaluasi untuk perbaikan penyelenggaraan cukup dibahas di Rapat Kerja Komisi atau Panja Haji.
Wakil Ketua MPR Yandri Susanto menilai pelaksanaan haji tahun ini berjalan lancar sehingga tidak perlu dibentuk pansus
- BPKH Distribusikan 152,4 Juta SAR untuk Living Cost Jemaah Haji 2025
- Pengumuman, Kemenag Perpanjang Waktu Pelunasan Bipih
- Dukung Pengembangan Kopi di Indonesia, Ibas: Majukan Hingga Mendunia
- Temui Wamen Guo Fang, Waka MPR Eddy Soeparno Bahas Pengembangan Energi Terbarukan
- Senator Lia Istifhama Apresiasi Respons Cepat KJRI Jeddah Dalam Menangani Jemaah Haji Indonesia
- BPKH Limited Teken Kontrak Penyediaan 2,4 Juta Porsi Makan Jemaah Selama Puncak Haji