Pelaku Aborsi 7 Janin di Makassar DIberikan Konseling dan Bantuan Hukum

jpnn.com, MAKASSAR - Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kota Makassar memberikan konseling kepada pelaku aborsi tujuh janin yang menghebohkan masyarakat.
Kepala Dinas PPPA Makassar Achi Soleman mengatakan pihaknya memberikan konseling terhadap pelaku perempuan.
"Iya benar, kami akan memberikan bantuan konseling," katanya kepada JPNN.com, Senin (13/6) pagi.
Achi mengakui tindakan pelaku sangat menyimpang. Namun, pihaknya melihat dari perspektif perlindungan terhadap perempuan.
Atas hal itu, Dinas PPPA Makassar memberikan bantuan konseling.
"Kami meninjau dari perspektif perempuan. Makanya PPPA memberikan pelayanan konseling," ujar dia.
Selain memberikan konseling, Dinas PPPA Makassar juga menyiapkan pelayanan hukum terhadap yang bersangkutan.
"Iya, ada bantuan hukum," kata Achi.
Salah satu pelaku dalam kasus aborsi terhadap 7 janin di Makassar mendapat konselinh dan bantuan hukum.
- Propam Periksa Kanit PPA Polrestabes Makassar, Kasusnya Bikin Malu
- Kabur ke Gowa, Pemanah Polisi Ditangkap Polrestabes Makassar
- Pemanah Polisi di Makassar Tertangkap, Pelaku Ternyata
- Sinergi DPRD dan Peradi: Perkuat Akses Bantuan Hukum bagi Warga Bogor
- Advokat Peradi Siap Dampingi Perempuan & Anak Korban Kekerasan Hingga TPPO
- Polisi Ciduk Oknum Guru Ngaji yang Sodomi Bocah Usia 8 Tahun di Makassar