Pelaku Curanmor Beraksi di Parkiran Rumah Sakit, Begini Modusnya

jpnn.com, BANDUNG - Unit Reskrim Polsek Cicendo membongkar aksi pencurian sepeda motor (curanmor) di lingkungan salah satu rumah sakit di Kota Bandung.
Tersangka berinisial RD diringkus polisi setelah kedapatan mencuri sepeda motor di parkiran rumah sakit.
Kapolsek Cicendo Kompol Dadang Gunawan mengatakan, RD menjalankan aksinya sebagai pencuri dengan berpura-pura menjadi pengunjung rumah sakit.
Pelaku RD membawa kabur sepeda motor korban menggunakan kunci letter T dan merusak kunci kontak.
"Terungkapnya kasus ini dari ketelitian penyidik yang melihat di rekaman CCTV yang kami dapatkan menunjukkan salah satu tato yang ada di tengkuk pelaku," kata Dadang dalam ekspose kasus curanmor di Mapolsek Cicendo, Jalan Pasir Kaliki, Kota Bandung, Senin (10/3/2025).
Dadang mengungkapkan, pelaku sudah dua kali menjankan aksinya dan bisa membawa kabur tiga unit sepeda motor dari parkiran rumah sakit.
Bermodalkan CCTV, polisi mengidentifikasi pelaku dari tato bertuliskan huruf P di bagian tengkuk pelaku.
"Dari tato inilah, pada saat pelaku melakukan aksi yang sama bisa dikenali," ujarnya.
Begini modus pelaku pencurian sepeda motor yang dilakukan di lingkungan rumah sakit di Kota Bandung.
- Dedi Klaim Rencana Mengirim Siswa ke Barak Didukung Orang Tua, tetapi Ditolak Elite
- Wali Kota Bandung Temukan Pungli Pengelolaan Sampah Pasar Gedebage
- Farhan Sidak, Lalu Sampaikan Solusi Tumpukan Sampah di Pasar Gedebage
- Curi Motor & Uang Tunai, Pria Ini Ditangkap Tim Tekab 156 Polsek Indralaya
- Dewan Pakar BPIP Djumala: KAA, Legacy Indonesia dalam Norma Politik Internasional
- Eagle Gelar SSB Ajak Running Enthusiast Tingkatkan Performance Gunakan Alpha-ST