Pelaku Derek Liar yang Viral di Medsos Akhirnya Ditangkap, Sontoloyo, 3 Orang Masih Diburu
jpnn.com, JAKARTA - Jajaran Subdit Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya mengamankan seorang pelaku derek liar yang viral di media sosial.
Pelaku berinisial YJ. Sedangkan tiga orang lainnya melarikan diri.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, penangkapan pelaku derek liar di KM 10, Tol Cikunir, Jakarta Timur.
"Ada empat orang di dalam truk, tiga melarikan diri dan satu yang berhasil diamankan berinisial YJ," kata Yusri saat jumpa pers di Polda Metro Jaya, Kamis (15/4) sore.
Alumnus Akpol 1991 itu menambahkan, polisi juga mengamankan sejumlah barang bukti. Di antaranya satu unit kendaraan derek, STNK, dan SIM tidak aktif.
Alumnus Akpol 1991 itu menambahkan, pengungkapan kasus tersebut setelah viral di media sosial pagi tadi. Polisi kemudian membentuk tim untuk menangkap pelaku.
"Pagi tadi ramai di media sosial ada satu kejadian viral adanya derek tidak resmi. Ditlantas membentuk tim untuk menyikapi masyarakat," ujar Yusri.
Sejauh ini, polisi masih mendalami pengakuan dari YJ.
Jajaran Subdit Patroli Jalan Raya (PJR) Ditlantas Polda Metro Jaya mengamankan seorang pelaku derek liar yang viral di media sosial.
- Ketua Parpol di Bekasi Dilaporkan ke Polda Metro Jaya, Ketua Forkim Tegas Bilang Begini
- 5 Berita Terpopuler: Siap-Siap Perubahan Penempatan Guru PPPK, Ada yang Menolak, Ternyata
- Polda Metro Jaya Pastikan Kasus Firli Bahuri Terus Berlanjut
- Apa Kabar Kasus Firli Bahuri di Polda Metro Jaya?
- Polda Metro Jaya Buru Tersangka Penggelapan Haksono Santoso
- Ajak IM Bisnis Berlian & Janjikan Untung Rp 21,3 Miliar, Reza Artamevia Dilaporkan ke Polisi