Catatan Ketua MPR RI

Pelaku Kejahatan Kerah Putih di Tubuh Birokasi dan Krisis Kepercayaan

Oleh: Bambang Soesatyo

Pelaku Kejahatan Kerah Putih di Tubuh Birokasi dan Krisis Kepercayaan
Ketua MPR RI Bambang Soesatyo. Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

Namun, setelah memahami ragam modus korupsi yang dipraktikkan pada kasus-kasus terbaru, tema pencegahan Tipikor menjadi relevan dan perlu disegarkan lagi.

Relevansi dan masalahnya sangat jelas. Bayangkan, di tengah konsistensi negara memerangi korupsi, alih-alih semakin bersih wajah institusi dari perilaku korup, potret riil yang terungkap malah sangat menakutkan.

Sebab, ada beragam mafia pada sejumlah institusi yang siap memangsa siapa saja yang lemah, termasuk memangsa hak-hak negara.

Pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD tentang maraknya korupsi mempertegas gambaran itu.

Belum lama ini, Menko Mahfud berujar, "Gilanya korupsi di negara kita ini. Sekarang, kalau Saudara noleh ke mana aja, ada korupsi. Noleh ke hutan ada korupsi di hutan; noleh ke udara ke pesawat udara, ada korupsi di Garuda."

Keprihatinan bersama akibat korupsi hendaknya tidak semata-mata terfokus pada besar-kecilnya nilai kerugian negara dan rakyat.

Tak kalah pentingnya untuk dipahami adalah bagaimana para terduga koruptor itu memperlakukan institusi negara sebagai basis dan sarana mempraktikan kejahatan mereka.

Para oknum itu menjadi ASN bukan untuk menjalankan tugas dan fungsinya sebagai abdi negara.

Perilaku korup sejumlah aparatur negara yang terungkap belakangan ini akan berkembang menjadi krisis kepercayaan jika tidak segera disikapi dengan pendekatan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News