Pelaku Peledakan ATM di Makassar Sudah Diidentifikasi
Kamis, 20 September 2012 – 12:35 WIB

Pelaku Peledakan ATM di Makassar Sudah Diidentifikasi
Saat mendengar ledakan, dirinya kemudian melihat dari balik jendela. Saat itu, dirinya melihat dua orang yang tidak mengenakan helm dan mengendarai sepeda motor jenis matic putih melaju kencang dari sekitar lokasi kejadian.
Setelah itu dirinya melihat kepulan asap di mesin ATM tersebut. Juga, dilihatnya, dinding kaca di sekitar lokasi sudah pecah. Informasi yang dikumpulkan, selain kerusakan di bagian kaca ATM, juga, terlihat kabel AC yang terputus, posisi CCTV dalam keadaan tergantung, plafon yang sudah jebol, dan lampu dalam keadaan menyala.
Berdasarkan data yang dihimpun FAJAR, teror di mesin ATM di Makassar merupakan kasus yang ketiga sepanjang tahun ini. Sebelumnya, sebuah mesin ATM di Jalan Urip Sumohardjo dibakar. Kebakaran terjadi Maret, lalu. Selain botol berisi bensin juga terdapat tulisan mengenai persaingan minimarket dan pasar tradisional.
Selanjutnya mesin ATM BRI di samping Polda Sulsel. Di sini upaya pembakaran gagal dilakukan. Juga terdapat nada ancaman dan kecaman. Kasus terakhir, merupakan ATM Mandiri. Maret, tahun 2011, sebuah mesin ATM di Jalan Rappocini, juga dibakar. (fajar)
MAKASSAR - Kepolsian Resor Kota Besar Makassar masih melakukan penyelidikan terkait peledakan mesin ATM milik bank Mandiri di Jalan Kakatua, Rabu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter
- Geger Mayat Tanpa Identitas di Lampung Selatan, Ini Ciri-cirinya
- Kirab Mahkota Binokasih Warnai Hari Jadi ke-543 Kabupaten Bogor
- Dilaporkan ke Polda Jateng, Bambang Wuragil Dituduh Telantarkan Anak
- Festival Budaya di Rumah Singgah Tuan Kadi, Harmoni Melayu & Seruan Peduli Lingkungan
- Pendaki Gunung Ranai Dievakuasi Setelah Terpeleset dan Mengalami Cedera Kaki